Kamis 21 Mar 2024 12:46 WIB

Laznas BMH Ungaran Gelar Buka Puasa Bersama Santri Binaan Pondok Pesantren Al-Izzah

Buka puasa berasama digelar di Warung Makan Wong Solo.

Laznas BMH Gerai Ungaran menyelenggarakan acara buka puasa dan doa bersama untuk santri yatim dari Pondok Pesantren Al-Izzah.
Foto: Dok. Laznas BMH
Laznas BMH Gerai Ungaran menyelenggarakan acara buka puasa dan doa bersama untuk santri yatim dari Pondok Pesantren Al-Izzah.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Laznas BMH Gerai Ungaran menyelenggarakan acara buka puasa dan doa bersama untuk santri yatim dari Pondok Pesantren Al-Izzah, Kecamatan Pringapus, di Warung Makan Wong Solo, belum lama ini. Koordinator Laznas BMH Junaidi mengatakan, sebanyak 17 santri yatim hadir dalam acara tersebut.

"Acara ini bertujuan untuk memberikan santunan serta menunjukkan kepedulian terhadap anak yatim di tengah-tengah bulan suci Ramadhan," ujarnya, dalam keterangan tertulis, Kamis (21/3/2024).

Baca Juga

Dengan adanya acara ini, diharapkan dapat memberikan kebahagiaan dan keberkahan bagi para santri yatim, serta menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk peduli terhadap sesama, terutama di bulan yang penuh berkah ini. 

"Semoga kebaikan ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang besar bagi semua pihak," kata Junaidi.

Manajer Warung Makan Wong Solo Ungaran Arif, menyampaikan apresiasi atas sinergi antara Laznas BMH dan warung makan Wong Solo Ungaran dalam memberikan dukungan kepada anak-anak yatim. 

"Alhamdulillah, dengan kerjasama ini, kita dapat memperkuat kepedulian kepada anak-anak yatim. Semoga usaha warung makan Wong Solo selalu mendapat berkah dan dapat terus berbagi kepada santri yatim," kata Arif.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement