Kamis 21 Mar 2024 14:35 WIB

Perumda Sarana Jaya Raih Top BUMD dan Top CEO Awards

Perumda Sarana Jaya tegaskan komitmen menuju status kota global berdaya saing tinggi.

Direktur Utama Perumda Sarana Jaya Andira Reoputra.
Foto: Dok. Perumda Sarana Jaya
Direktur Utama Perumda Sarana Jaya Andira Reoputra.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Perumda Pembangunan Sarana Jaya merayakan kesuksesan dengan menerima dua penghargaan bergengsi: TOP BUMD Awards dan TOP CEO Awards dari Majalah Top Business. Penghargaan ini menjadi puncak dari perjalanan panjang perusahaan dalam mengukir prestasi dan memberikan dampak positif bagi masyarakat Jakarta serta kontribusinya dalam membangun infrastruktur kota yang berkelanjutan.

Dalam tema ulang tahun 'Empowering Growth Towards Jakarta Global City', Perumda Sarana Jaya menegaskan komitmennya untuk menjadi motor penggerak dalam memajukan Jakarta menuju status sebagai kota global yang berdaya saing tinggi. Sebagai salah satu Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta, Perumda Sarana Jaya memiliki lini bisnis yang meliputi pengembangan properti, pertanahan, hunian, dan infrastruktur, yang semuanya berperan penting dalam membentuk wajah Jakarta ke depan.

Baca Juga

TOP BUMD Awards diberikan kepada Perumda Sarana Jaya sebagai pengakuan atas kinerja luar biasa perusahaan dalam menjalankan operasinya. Dengan fokus pada pengembangan realestat, Perumda Sarana Jaya telah berhasil menciptakan berbagai proyek inovatif yang tidak hanya mengubah wajah kota Jakarta, tetapi juga memberikan nilai tambah bagi penghuninya.

Direktur Utama Perumda Sarana Jaya Andira Reoputra, menegaskan peran kepemimpinan yang visioner dan progresif dalam membawa perusahaan yang efisien dan efektif untuk target profit yang maksimal. Di bawah kepemimpinan Andira Reoputra, Perumda Pembangunan Sarana Jaya telah berhasil memposisikan dirinya sebagai pemimpin dalam industri pengembangan realestat di Jakarta dan nasional karena terbukti juga Andira Reoputra sebagai Wakil Ketua Umum DPP REI. Perumda Pembangunan Sarana Jaya dengan focus bisnis property dan juga pada pembangunan infrastruktur yang berkualitas dan berkelanjutan.

"Penghargaan ini menjadi bukti nyata atas kerja keras dan komitmen seluruh tim Perumda Sarana Jaya dalam memberikan yang terbaik bagi Jakarta dan masyarakatnya," ujarnya. "Kami berkomitmen untuk terus berinovasi dan memberikan solusi yang relevan dalam membangun kota yang lebih baik untuk masa depan yang lebih cerah," katanya, dalam keterangan tertulis, Kamis (21/3/2024).

Perumda Sarana Jaya berdiri sebagai garda terdepan dalam membawa Jakarta menjadi kota global yang berdaya saing tinggi. Dengan dukungan dari seluruh tim dan pemimpinannya yang tangguh, perusahaan ini siap untuk melangkah lebih jauh lagi dalam mewujudkan impian Jakarta sebagai salah satu kota terbaik di dunia. Bersama-sama, kita akan terus membangun masa depan yang lebih baik bagi Jakarta dan Indonesia secara keseluruhan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement