REPUBLIKA.CO.ID, KARANGASEM -- Kepolisian Resor Karangasem, Bali menyiapkan penebalan atau menambah penempatan personel pengamanan saat pelaksanaan Shalat Ied di beberapa tempat di Kabupaten Karangasem, Bali.
"Untuk shalat Ied di Kabupaten Karangasem yang dipusatkan di Lapangan Tanah Aron, Polres Karangasem, kami menempatkan 56 personel di luar dari 114 personel yang terlibat dalam Operasi Ketupat Agung 2024," kata Kepala Kepolisian Resor Karangasem Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) I Nengah Sadiarta di Karangasem, Bali, Senin.
Penebalan personel di Lapangan Tanah Aron, Karangasem untuk mengantisipasi jamaah yang membeludak karena jatuhnya Idul Fitri 1445 Hijriah yang bersamaan antara jamaah Muhammadiyah dengan keputusan pemerintah.
Nengah mengatakan berdasarkan pemetaan hasil koordinasi dengan dinas terkait serta pemangku kepentingan agama Islam di daerah itu, selain di Lapangan Tanah Aron, Shalat Ied juga akan dilakukan di 40 masjid yang tersebar di Karangasem.
Karena itu, Polres Karangasem dibantu oleh unsur pengamanan lainnya dari TNI maupun dari satuan pengamanan desa adat atau pecalang.
"Untuk Shalat Ied ada penebalan atau penambahan personel juga unsur keamanan lainnya Bhabinsa, termasuk Pecalang," kata mantan Kapolres Klungkung, Bali itu.
Nengah Sadiarta menjelaskan untuk pengamanan rumah ibadah khususnya masjid sudah oleh kepolisian bersama unsur terkait lainnnya mulai dari kegiatan bulan Ramadhan, shalat Tarawih, tradisi takbiran keliling.
Menurut keterangan Kapolres Karangasem Nengah Sadiarta, kondisi kamtibmas di Kabupaten Karangasem sangat kondusif dan tidak ada hal-hal yang menonjol terkait lainnya.
Dirinya mengimbau, agar masyarakat yang melakukan takbiran keliling agar tidak mengganggu keamanan warga lainnya.
"Imbauannya adalah tidak menggunakan kendaraan misalnya dengan kenalpot yang tidak standar. Itu mengganggu, kemudian juga tidak membunyikan suara-suara yang terlalu ekstrem," kata Nengah Sadiarta.
Beberapa waktu belakangan, Polres Karangasem juga melakukan pengamanan kegiatan keagamaan yang berpusat di Pura Agung Besakih.