REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Ketua Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Shinta Kamdani berharap perekonomian Indonesia pada masa pemerintahan baru tetap tumbuh positif. Hal ini ditentukan siapa saja pembantu presiden yang khusus di bidang ekonomi.
Shinta mengaku pelaku usaha sudah memberikan masukan baik dari peta perekonomian hingga bentuk dan tantangan ekonomi kedepan.
"Kontribusi pelaku usaha dalam hal ini kami sudah siapkan peta perekonomian. Masukan dari pelaku usaha berbagai sektor dan. Kami memberikan padangan yang ada di lapangan," kata Shinta, Rabu (10/4/2024).
Ihwal siapa saja pembantu presiden dalam menjalankan peta ekonomi tersebut, Shinta mengatakan hal tersebut merupakan hak prerogatif presiden.
"Tentu saja kita selalu melihat profesionalisme kinerja. Presiden pasti sudah memilih orang orang terbaiknya. Kita ingin yang terdepan, punya kemampuan. Tapi kami serahkan ke presiden," kata Shinta.
Shinta juga mengatakan semua menteri khususnya di bidang ekonomi selama ini menunjukan kinerja yang baik. Namun, apabila memang ada hal yang perlu dilanjutkan, pelaku usaha kata Shinta tetap bisa mendukung.
"Regenerasi memang baik, cuman mungkin ada orang-orang tertentu yang dianggap Pak Prabowo penting untuk bisa masuk ke dalam kabinet," kata Shinta.