Kamis 18 Apr 2024 21:34 WIB

Sebanyak 89,56 Persen Bansos Disalurkan di Palembang

Bansos dan sembako disalurkan saat Ramadhan hingga Idul Fitri.

Red: syahrudin el fikri
Seorang warga penerima manfaat mengisi data di Kantor Pos Palembang
Foto: Pos Indonesia
Seorang warga penerima manfaat mengisi data di Kantor Pos Palembang

REPUBLIKA.CO.ID--PALEMBANG--Sebanyak 89,56 persen bantuan sosial (bansos) telah disalurkan oleh PT Pos Indonesia untuk keluarga penerima manfaat (KPM) di Palembang. Bansos dan sembako itu disalurkan sejak Ramadan hingga Idul Fitri lalu.

Dalam siaran pers yang diterima redaksi Republika.co.id pada Kamis (18/4) di Jakarta, Kota Palembang menjadi salah satu lokasi yang dituju Pos IND dalam penyaluran bansos program PKH dan sembako selama bulan Ramadan dan libur Lebaran ini pada April 2024. Penyaluran pun dilaksanakan oleh Kantor Pos KCU Palembang.

Baca Juga

IGM Kantor Pos KCU Palembang Fendi Anjasmara menjelaskan pihaknya telah menyalurkan bansos tersebut kepada 67.613 KPM (Keluarga Penerima Manfaat). Menurutnya, alokasi penyaluran bantuan itu pun berjalan dengan lancar.

"Alokasinya di triwulan I itu sebanyak 67.613 KPM dan realisasinya sudah mencapai 60.562 atau sekitar 89,57 persen," ujar Fendi.