Kamis 25 Apr 2024 17:06 WIB

Kepada Aljazeera, Ketum PSSI Ceritakan Kunci Keberhasilan Timnas Indonesia U-23

Erick menyebut ini sudah sesuai target yang dicanangkan.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Timnas Indonesia U-23
Foto: Dok. PSSI
Timnas Indonesia U-23

REPUBLIKA.CO.ID, DOHA -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir terus mendapat sorotan. Dalam kunjungannya ke Doha, Erick tak hanya mendampingi Tim Nasional U-23.

Ia juga menyediakan waktu untuk diwawancarai Aljazeera. Banyak hal yang diperbincangkan. Salah satunya mengenai keberhasilan Garuda Muda lolos ke perempat final Piala Asia U-23 2024 di Qatar ini.

Baca Juga

Itu sesuai target awal yang ditetapkan PSSI. Erick menjelaskan, kunci utama keberhasilan Rizky Ridho dan rekan-rekan mencapai tujuan tersebut yakni mental kuat, pantang menyerah. Hasilnya berbicara sendiri di lapangan.

"Ini terlihat saat pertandingan melawan Qatar Dengan hanya tersisa sembilan pemain, Timnas (Indonesia U-23) tetap memberikan perlawanan hingga akhir. Garuda Muda juga tampil percaya diri di pertandingan melawan Australia dan Yordania," tulis Erick di instagramnya, dikutip pada Kamis (25/4/2024).