Senin 29 Apr 2024 05:58 WIB

Mantan Striker Uzbekistan Remehkan Timnas Indonesia U-23

Uzbekistan tercatat sebagai tim yang paling produktif dengan mencetak 12 gol.

Pelatih Timnas U-23 Indonesia Shin Tae Yong bersama para pemain melakukan selebrasi seusai berhasil mengalahkan Timnas U-23 Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat (26/4/2024) dini hari. Indonesia melaju ke semifinal Piala Asia U23 setelah mengalahkan Korea Selatan lewat babak adu penalti.
Foto: Dok PSSI
Pelatih Timnas U-23 Indonesia Shin Tae Yong bersama para pemain melakukan selebrasi seusai berhasil mengalahkan Timnas U-23 Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat (26/4/2024) dini hari. Indonesia melaju ke semifinal Piala Asia U23 setelah mengalahkan Korea Selatan lewat babak adu penalti.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Uzbekistan di babak semifinal Piala AFC U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin (29/4/2024) malam WIB. Mantan striker Uzbekistan, Kamoliddin Murzoev, ikut memanaskan tensi pertandingan dengan menyebut Garuda Muda sebagai lawan yang tidak sulit.

‘’Sejujurnya saya tidak menyangka Indonesia,’’ ujar Murzoev ketika ditanya soal skuad besutan Shin Tae Yong yang sukses melaju ke babak empat besar dengan mengalahkan Korea Selatan.

‘’Meski tampil di luar dugaan saat melawan Korea, mereka menunjukkan bahwa mereka layak berada di semifinal,’’ kata Murzoev, seperti dikutip Spots.uz, Ahad (28/4/2024). ‘’Namun, dalam beberapa hal, Indonesia merupakan lawan yang lebih menguntungkan (Uzbekistan).’’

Murzoev yang kini menjabat Presiden Asosiasi Pesepakbola Profesional Uzbekistan ini menyebut Uzbekistan lebih difavoritkan daripada Indonesia. Di atas kertas, skuad muda Serigala Putih lebih unggul dari pasukan Garuda Muda dalam berbagai hal.

Uzbekistan tercatat sebagai tim yang paling produktif dengan mencetak 12 gol. Di babak penyisihan, Uzbekistan memetik tiga kemenangan atas Malaysia (2-0), Kuwait (5-0) dan Vietnam (3-0).

Keperkasaan Uzbekistan berlanjut dengan menekuk juara bertahan Arab Saudi 2-0 di babak perempat final. Dan, tim besutan coach Timur Kapadze ini menjadi satu-satunya tim yang belum kebobolan.

Meski unggul dari Indonesia, Murzoev mengingatkan Uzbekistan untuk tidak meremehkannya. Mereka bisa bernasib seperti Korea Selatan yang secara mengejutkan disingkirkan oleh Garuda Muda.

‘’Tim ini telah menunjukkan dalam pertemuan dengan Korea bahwa mengabaikan lawan dapat menyebabkan situasi sulit,’’ ujarnya.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement