Rabu 01 May 2024 20:27 WIB

Berkaca dari Podcast Anang Hermansyah dan Ghea, Jangan Asal Tanya 'Kapan Nikah?'

Pertanyaan 'kapan menikah' bisa menjadi sangat sensitif bagi sebagian orang.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Qommarria Rostanti
Musisi Anang Hermansyah (kanan). Anang mendapat hujatan di media sosial karena menanyakan kapan menikah kepada Ghea Indrawari.
Foto: Antara/Muhammad Iqbal
Musisi Anang Hermansyah (kanan). Anang mendapat hujatan di media sosial karena menanyakan kapan menikah kepada Ghea Indrawari.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Musisi Anang Hermansyah dihujat di media sosial karena mengajukan pertanyaan yang dinilai kurang patut kepada penyanyi Ghea Indrawari. Dalam podcast "Ngobrol Asix" yang dipublikasikan 8 April 2024, Anang menanyakan perihal kapan menikah kepada Ghea.

Istri dan putri Anang, Ashanty dan Aurel Hermansyah, meminta maaf karena memahami apa yang dilontarkan Anang kurang etis. Ashanty pun menyebutkan Aurel meminta maaf via pesan teks kepada Ghea, yang disebut tidak mempermasalahkan hal itu.

Baca Juga

Pertanyaan "kapan menikah?" atau "mengapa kamu masih melajang?" bisa menjadi sangat sensitif bagi sebagian orang, baik laki-laki atau perempuan. Psikolog sosial Bella DePaulo menjelaskan, menjadi lajang merupakan pilihan dan hak siapa saja. Menanyakan kepada seseorang mengapa mereka masih lajang bisa menjadi tindakan yang sangat ofensif.  

"Hal ini menunjukkan bahwa ada sesuatu yang salah dengan menjadi lajang, sesuatu yang harus dijawab oleh orang yang lajang, dan bagian 'masih' menyiratkan bahwa, pada akhirnya, semua orang harus menikah," ungkap DePaulo, dikutip dari laman Psychology Today, Selasa (1/5/2024).