Kamis 02 May 2024 15:00 WIB

Terbang Lewat Bandara Kertajati, Calhaj Kuningan Masuk Asrama Mulai 16 Mei

Persiapan haji tahun 2024 M / 1445 H di Kabupaten Kuningan sudah hampir selesai.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Muhammad Hafil
Jamaah haji yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) pertama embarkasi Kertajati tiba di bandara Kertajati, Majalengka, Jawa Barat, Ahad (9/7/2023). Sebanyak 363 jamaah haji kloter pertama asal Majalengka kembali ke tanah air setelah menunaikan rangkaian ibadah haji di tanah suci.
Foto: Antara/Dedhez Anggara
Jamaah haji yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) pertama embarkasi Kertajati tiba di bandara Kertajati, Majalengka, Jawa Barat, Ahad (9/7/2023). Sebanyak 363 jamaah haji kloter pertama asal Majalengka kembali ke tanah air setelah menunaikan rangkaian ibadah haji di tanah suci.

REPUBLIKA.CO.ID,KUNINGAN – Para calon jamaah haji asal Kabupaten Kuningan sudah melakukan berbagai persiapan untuk menunaikan ibadah haji pada tahun ini.

Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh (PHU) Kemenag Kota Cirebon, Ahmad Fauzi, menyebutkan, jumlah calhaj asal Kabupaten Kuningan pada tahun ini sebanyak 1.026 orang.

Baca Juga

‘’Jamaah haji Kabupaten Kuningan pada tahun ini tergabung dalam dua kloter utuh dan satu kloter gabungan,’’ terang Fauzi kepada Republika, Kamis (2/5/2024).

Adapun dua kloter utuh itu adalah Kloter 6 KJT dan Kloter 13 KJT. Sedangkan kloter gabungan yaitu Kloter 30 KJT , yang terdiri dari gabungan jamaah haji asal Kabupaten Majalengka sebanyak 192 jamaah, jamaah haji asal Kabupaten Kuningan 173 orang dan jamaah haji asal Kabupaten Cirebon 67 orang.

‘’Persiapan haji tahun 2024 M / 1445 H di Kabupaten Kuningan sudah hampir selesai. Koper juga sudah didistribusikan ke para calon jamaah haji melalui KBIH masing-masing,’’ terang Fauzi.

Fauzi menjelaskan, untuk Kloter 6 KJT Kabupaten Kuningan akan masuk Asrama Haji pada 16 Mei 2024 pukul 06.50 WIB. Sedangkan untuk Kloter 13 KJT Kabupaten Kuningan akan masuk asrama pada 23 Mei 2024 pukul 05.55 WIB.

Sementara para calhaj Kloter 30 KJT, yang merupakan kloter gabungan dari Kabupaten Kuningan, Majalengka dan Cirebon, masuk Asrama Haji pada 9 Juni 2024 pukul 10.05 WIB.

Para calhaj asal Kabupaten Kuningan akan diterbangkan lewat Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Kabupaten Majalengka.

‘’Untuk jadwal penerbangannya berbeda dengan jadwal masuk asrama,’’ ucap Fauzi.

Fauzi menyatakan, belum dapat memastikan jadwal penerbangan calhaj asal Kabupaten Kuningan. Dia mengungkapkan, jadwal penerbangan akan ditentukan dalam rapat yang digelar sore hari ini. 

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement