Selasa 14 May 2024 23:32 WIB

Energi Terbarukan Telah Memenuhi 95 Persen Kebutuhan Listrik Portugal  

Lebih dari 30 persen listrik dunia kini dihasilkan dari energi terbarukan.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Friska Yolandha
Turbin angin. Portugal telah membuat kemajuan besar dalam energi terbarukan, naik dari 27 persen pada tahun 2005 dan 54 persen pada tahun 2017.
Foto: AP Photo/Martin Meissner
Turbin angin. Portugal telah membuat kemajuan besar dalam energi terbarukan, naik dari 27 persen pada tahun 2005 dan 54 persen pada tahun 2017.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Portugal telah membuat kemajuan besar dalam energi terbarukan, naik dari 27 persen pada tahun 2005 dan 54 persen pada tahun 2017. Menurut operator jaringan listrik REN, negara tersebut telah menghasilkan 95 persen listrik dari energi terbarukan pada April.

Pembangkit energi terbarukan rata-rata hanya di bawah angka tersebut selama empat bulan pertama tahun ini, yang mencakup 91 persen dari kebutuhan listrik negara. Ini adalah salah satu berita baik dalam upaya peralihan di benua ini, di mana untuk pertama kalinya pada bulan lalu bahan bakar fosil menyediakan kurang dari seperempat energi Uni Eropa.

Lembaga thinktank Ember, yang berada di balik penilaian tersebut, juga menemukan bahwa lebih dari 30 persen listrik dunia kini dihasilkan dari energi terbarukan.

"Tenaga surya khususnya berakselerasi lebih cepat daripada yang diperkirakan," kata direktur wawasan global Ember, Dave Jones, seperti dilansir Euro News, Selasa (14/5/2024).

Ember mencatat, daya listrik portugal dihasilkan dari angin sebesar 30 persen dan pembangkit listrik tenaga air sebesar 48 persen. Adapun tenaga surya mungkin bukan bintang utama dalam laporan terbaru REN. Namun menurut Ember, komponen tenaga surya terus tumbuh secara substansial.

"Bulan April lalu merupakan signifikansi bulanan tertinggi yang pernah tercatat untuk tenaga surya - saat itu mencapai 10,5 persen dari konsumsi listrik negara,” demikian menurut laporan.

Gas fosil hanya memenuhi 9 persen permintaan dalam empat bulan pertama tahun 2024, dengan konsumsi gas di sektor listrik berkurang setengahnya dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2023.

Bauran listrik yang....

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement