Rabu 15 May 2024 07:51 WIB

Pemkab Kepulauan Seribu Latih Warga Mahir Menyelam

Dengan pelatihan ini, masyarakat di Kepulauan Seribu bisa ikut menjaga terumbu karang

Red: Fuji Pratiwi
Wisatawan melakukan selam permukaan (snorkeling) di perairan Kepulauan Seribu, Jakarta, Sabtu (9/9/2023).
Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Wisatawan melakukan selam permukaan (snorkeling) di perairan Kepulauan Seribu, Jakarta, Sabtu (9/9/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu, Provinsi DKI Jakarta, melatih warga Pramuka agar mahir menyelam untuk meningkatkan potensi wisata bahari yang ada di wilayah tersebut.

"Melalui pelatihan selam ini bisa meningkatkan kompetensi masyarakat Kepulauan Seribu terkait dengan peningkatan wisata yang berkelanjutan," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Kepulauan Seribu, Rita Sri Lestari di Jakarta, kemarin.

Baca Juga

Ia mengatakan dengan pelatihan ini, nantinya masyarakat di Kepulauan Seribu bisa ikut menjaga wilayah Kepulauan Seribu. Terutama untuk ekosistem terumbu karang di kawasan pesisir tersebut.

Selain itu, mereka dapat menjadi pemandu wisata serta meningkatkan perekonomian melalui potensi wisata bahari yang ada di wilayah tersebut.