Rabu 15 May 2024 22:10 WIB

PSSI Jalin Kerja Sama dengan KNVB, Ada Agenda Uji Coba Timnas dengan Belanda

PSSI dan KNVB ingin membuat program pembinaan untuk grasroots sepak bola Indonesia.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Sekjen Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB) Gijs de Jong (kiri) bersama Ketua Umum PSSI Erick Thohir..
Foto: Instagram Erick Thohir
Sekjen Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB) Gijs de Jong (kiri) bersama Ketua Umum PSSI Erick Thohir..

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI) terus memperluas jaringan di skala internasional. PSSI berencana melakukan kerja sama dengan Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB).

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir baru saja bertemu Sekjen KNVB, Gijs de Jong. Dua tokoh tersebut berbicara. Hasilnya, seperti yang telah disinggung di atas.

Baca Juga

"Kami berdiskusi tentang rencana kerja sama beberapa program antara PSSI dan KNVB," tulis Erick di Instagram resminya, dikutip pada Rabu (15/5/2024).

Ketum PSSI menjelaskan bentuk kerja samanya. PSSI dan KNVB ingin membuat program pembinaan untuk grasroots sepak bola Indonesia. Kedua kubu mengagendakan kedatangan timnas Belanda, alias ada uji coba dengan pasukan Garuda. Itu mulai dari kelompok senior, junior hingga timnas perempuan yang akan datang secara bergantian di setiap tahun.