Senin 20 May 2024 20:46 WIB

Doa yang Diajarkan Rasulullah SAW Ini Bisa Ditujukan untuk Bantu Rakyat Palestina

Doa termasuk cara terbaik membantu rakyat Palestina.

Rep: Muhyiddin / Red: Nashih Nashrullah
Pemandangan udara yang diambil dengan drone menunjukkan kehancuran umum di kota Khan Yunis di Jalur Gaza, setelah penarikan tentara Israel dari wilayah tersebut, pada 14 April 2024.
Foto: EPA-EFE/STR
Pemandangan udara yang diambil dengan drone menunjukkan kehancuran umum di kota Khan Yunis di Jalur Gaza, setelah penarikan tentara Israel dari wilayah tersebut, pada 14 April 2024.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Lebih dari 35.400 rakyat Palestina gugur terbunuh sejauh ini akibat serangan Israel di Jalur Gaza.

Di antara bantuan terbaik saat ini adalah memanjatkan doa setinggi-tingginya agar Allah SWT melindungi selalu warga Gaza. 

Baca Juga

Diambil dari dzikir Nabi SAW pagi dan petang, doa ini memohon perlindungan Allah SWT dari segala penjuru. Ini adalah doa yang pantas untuk warga Gaza di Palestina, yang dikelilingi oleh musuh dan kekerasan, yaitu sebagai berikut:

اللَّهُمَّ اسْتُرْ عَوْرَاتِهِم وَآمِنْ رَوْعَاتِهِم وَاحْفَظْهُم مِنْ بَ يْنِ أَيْدِيهِم وَمِنْ خَلْفِهِم وَعَنْ أَيمَانِهِم وَعَنْ شَمَائلِهِم وَمِنْ فَوْقِهِم

Latin: 

Allahummas-tur 'auraatihim wa-aamin rau'aatihim wahfadhhum min baini aidihim wa min khalfihim wa 'an aimaanihim wa 'an syamaa'ilihim wa min fauqihim

Artinya: 

"Ya Allah, sembunyikanlah kesalahan-kesalahan mereka, tenangkan ketakutan mereka, dan lindungi mereka dari depan dan belakang mereka, dari kanan dan kiri mereka, dan dari atas mereka."

Selain doa tersebut di atas, terdapat doa lain yang bisa dibaca untuk saudara kita di Palestina. Doa tersebut diambil dari surat al-Baqarah ayat 250,  doa ini  mengingatkan kita bahwa Allah SWT selalu bersama kita, merasuki hati kita dengan keteguhan dan ketenangan.

رَبَّنَآ أَفْرِغْ عَلَيْهِم صَبْراً وَثَبِّتْ أَقْدَامَهُم وَٱنصُرْهُم عَلَى ٱلْقَوْمِ ٱلْكَـٰفِرِينَ

Latin:

Rabbana afrigh ‘alaihim sabran wa tsabbit aqdaamahum wansurhum ‘alal qaumil kafirin

Artinya:

"Ya Tuhan kami, berikanlah kepada mereka kesabaran, keteguhan langkah mereka, dan berilah mereka kemenangan atas orang-orang kafir". 

Anjuran berdoa 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement