Kamis 23 May 2024 16:32 WIB

Polsek Cilincing Buru Pelaku Penganiayaan Warga Cilincing

Unit Reskrim sedang berupaya menangkap para pelaku penganiayaan warga Cilincing.

Rep: Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Polis melakukan olah tempat kejadian perkara di lokasi pembacokan terhadap korban Sunarto di Cilincing Jakarta Utara.
Foto: Antara/HO-Polres Jakut
Polis melakukan olah tempat kejadian perkara di lokasi pembacokan terhadap korban Sunarto di Cilincing Jakarta Utara.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepolisian Sektor (Polsek) Cilincing memburu pelaku penganiayaan terhadap warga bernama Sunarto (49 tahun) yang tewas usai dianiaya sejumlah pria dalam tawuran di Tanggul Wika, Jalan Kalibaru Timur, Kecamatam Cilincing, Jakarta Utara pada Selasa (21/5/2024).

"Jajaran Unit Reskrim sedang berupaya menangkap para pelaku, kasus tersebut ditangani oleh Polsek Cilincing," kata Kapolsek Cilincing Kompol Fernando Saharta Saragi di Jakarta, Kamis (23/5/2024).

Dia mengatakan, korban tersebut merupakan buruh harian lepas dan mengalami luka sobek di bagian telinga sebelah kiri sampai leher akibat senjata tajam. "Kami mendapatkan informasi adanya korban meninggal dunia di RSUD Cilincing dan langsung melakukan penyelidikan," ucap Fernando.

Dia menyebut, langkah yang dilakukan dalam melakukan penyelidikan, mulai mendatangi lokasi kejadian perkara hingga meminta keterangan saksi untuk mengungkap kasus tersebut. Fernando mengatakan, dari keterangan saksi, korban ini diajak sejumlah rekannya menuju Pangkalan Pasir DAM Wika pada Selasa (21/5/2024) sekitar pukul 21.00 WIB.

Setelah sampai di lokasi, di Pangkalan Pasir sudah terdapat anak-anak remaja kurang lebih berjumlah 10 orang. Lalu dari arah kapal di Kalibaru ada sejumlah anak menyerang ke arah Pangkalan Pasir sehingga kelompok korban dan kelompok anak-anak saling serang.

"Akibat kejadian tersebut saksi korban terkena sabetan senjata tajam yang mengakibatkan luka sobek di bagian telapak tangan sebelah kanan," kata Fernando.

Selanjutnya saksi dibawa pulang ke rumah oleh teman-temannya dan kemudian dibawa ke RSUD Cilincing. "Saksi ini tidak mengetahui siapa pelaku yang melakukan aksi pembacokan tersebut," ujar Fernando.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement