Jumat 24 May 2024 21:07 WIB

Tak Ada Anggaran Meskipun Jadi Tuan Rumah AFF U-16, Dispora Solo Pasrahkan ke PSSI

Perwakilan AFF dijadwalkan datang pada 28-29 Mei nanti.

Rep: Muhammad Noor Alfian Choir/ Red: Fernan Rahadi
Piala AFF U-16 (ilustrasi)
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Piala AFF U-16 (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Solo mengungkapkan tak ada alokasi anggaran dari APBD untuk gelaran Piala AFF U-16 pada 21 Juni hingga 4 Juli mendatang. 

"Untuk AFF memang belum ada anggarannya," kata Kadispora Solo Rini Kusumandari, Jumat (24/5/2024). 

Kendati demikian, pihaknya mengaku sudah berkoordinasi dengan PSSI. Ia berharap ada sokongan dana untuk pelaksanaan event se-Asia Tenggara tersebut. 

"Sudah, sudah koordinasi dan bersurat dengan PSSI. Tinggal kita tunggu saja apa nanti tindak lanjutnya dari PSSI seperti apa. Harapan kita bisa ada support anggaran dari pusat," katanya. 

Pihaknya juga mengatakan gelaran AFF tak seketat gelaran Piala Dunia U-17 lalu ketika Solo menjadi salah satu tuan rumah Ia mengatakan untuk anggarannya diprediksi tidak akan sebesar piala dunia U-17. 

"Informasi sementara tidak seketat Pildun (Piala Dunia-Red), karena ini level ASEAN dan U-16. Jadi dari timnya tidak sedetail Pildun. Kita sudah ketemu timnya, kalau sedetail Pildun kami anggarannya tidak ada," katanya. 

Pihaknya mengatakan perwakilan AFF dijadwalkan datang pada 28-29 Mei nanti. Mereka akan mengecek setiap stadion dan lapangan yang akan digunakan selama event tersebut. 

"Agendanya visit venue, dan membicarakan apa saja kewajiban tuan rumah," katanya. 

Berikut daftar Stadion dan lapangan latihan yang rencananya akan digunakan sebagai venue AFF U-16. Stadion Manahan, Stadion Sriwedari, dan Stadion UNS. Sementara untuk latihan ada Stadion Kota Barat, Lapangan Banyuanyar, dan Lapangan Madya Sriwaru.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement