Sabtu 25 May 2024 13:57 WIB

Tawuran Pecah di Tangsel, Satu Anak di Bawah Umur Tewas

Tawuran dengan senjata tajam itu antara kelompok Enjoy Ponser 131 dan Gubuk Reyot.

Rep: Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Polisi menangkap empat remaja yang diduga hendak melakukan tawuran (ilustrasi)
Foto: Republika/ Ali Yusuf
Polisi menangkap empat remaja yang diduga hendak melakukan tawuran (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Peristiwa tawuran antarkelompok terjadi di depan Mall Livingword World, Pakulonan, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, Kamis (23/5/2024). Tawuran tersebut memakan korban satu anak di bawah umur meninggal dunia akibat tebasan senjata tajam. 

"Telah terjadi tindak pidana pengeroyokan dan atau pembunuhan dan atau penyalahgunaan senjata tajam (tawuran) menyebabkan satu orang meninggal dunia atas nama MAY (laki-laki 14 tahun)," ujar Kasi Humas Polres Metro Tangsel, AKP Agil kepada awak media di Jakarta, Sabtu (25/5/2024).

Baca: KSAU Pimpin Rapat Pengembangan Pengadaan Alutsista TNI AU

Menurut Aqil, peristiwa tersebut berawal pada saat kelompok Enjoy Ponser 131 (kelompok pelaku) dan Gubuk Reyot (kelompok korban) membuat janji untuk tawuran di Bundaran Living World. Kesepakatan tersebut dilakukan melalui media sosial. 

"Kemudian saat tawuran korban MAY mengalami sejumlah luka akibat senjata tajam, namun pada saat perjalanan ke Rumah Sakit Ashobirin korban meninggal dunia," ucap Agil.

Baca: Deretan Nama Besar yang Pernah Menghuni Paviliun 5A Akmil

Selanjutnya, kata Agil, Tim Opsnal Satreskrim Polrestro Tangsel dan Unit Reskrim Polsek Serpong menangkap terduga pelaku laki-laki inisial A. Saat ini, terduga pelaku masih dilakukan pemeriksaan terhadap kasus tersebut.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement