Selasa 28 May 2024 15:25 WIB

Adik Kandung Pegi Setiawan Diperiksa Polisi

Kedatangan Lusiana ke Mapolres Cirebon Kota untuk diperiksa sebagai saksi kakaknya

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Arie Lukihardianti
Sosok Pegi Setiawan alias Perong alias Robi Irawan pelaku utama pembunuhan Vina dan Ekky di Cirebon tahun 2016, di hadirkan saat konferesi pers di Mapolda Jabar, Ahad (26/5/2024). Dalam kesempatan itu disampaiakn proses penangkapan terhadap pelaku yang buron berlangsung lama karena pelaku mengubah identitasnya saat pindah ke Kabupaten Bandung tahun 2016 silam. Usai acara rilis, kepada wartawan Pegi membantah telah melakukan pembunuhan terhadap dua sejoli tersebut.
Foto: Edi Yusuf/Republika
Sosok Pegi Setiawan alias Perong alias Robi Irawan pelaku utama pembunuhan Vina dan Ekky di Cirebon tahun 2016, di hadirkan saat konferesi pers di Mapolda Jabar, Ahad (26/5/2024). Dalam kesempatan itu disampaiakn proses penangkapan terhadap pelaku yang buron berlangsung lama karena pelaku mengubah identitasnya saat pindah ke Kabupaten Bandung tahun 2016 silam. Usai acara rilis, kepada wartawan Pegi membantah telah melakukan pembunuhan terhadap dua sejoli tersebut.

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON -- Adik kandung Pegi Setiawan yang bernama Lusiana (20) memenuhi panggilan penyidik Polda Jawa Barat, Selasa (28/5/2024). Dia menjalani pemeriksaan dalam kasus pembunuhan terhadap Vina dan Eky pada 2016 silam.

Lusiana tiba di Mapolres Cirebon Kota sekitar pukul 11.20 WIB. Mengenakan jaket hoodie berwarna coklat dan wajah yang ditutupi masker berwarna hitam, dia datang dengan didampingi oleh kuasa hukumnya, Sugianti Iriani.

Baca Juga

Sugianti mengatakan, kedatangan Lusiana ke Mapolres Cirebon Kota itu untuk diperiksa sebagai saksi terkait kakaknya, Pegi Setiawan. ‘’Ya mengantarkan adiknya Pegi untuk diperiksa sebagai saksi. Kita akan bicara apa adanya. Yang periksa dari Ditreskrimum Polda Jabar,’’ ujar Sugianti.

Menurut Sugianti, tak hanya Lusiana, ada sejumlah saksi lainnya yang juga sudah siap dimintai keterangan yang meringankan bagi Pegi Setiawan. Seperti saksi yang bekerja bersama Pegi di Bandung saat peristiwa itu terjadi.

Sugianti menyatakan, pihaknya dan keluarga yakin Pegi Setiawan tidak terlibat dalam kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon pada 27 Agustus 2016 silam. ‘’Kami masih yakin Pegi tidak bersalah, karena tanggal 27 Agustus 2016 Pegi tidak ada di Cirebon,’’ kata Sugianti.

Proses pemeriksaan terhadap adik kandung Pegi tersebut dilakukan secara tertutup. Petugas pun menjaga ketat pintu gerbang Mapolres Cirebon Kota sehingga tidak semua orang bisa masuk. 

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمِنَ النَّاسِ مَنْ يَّتَّخِذُ مِنْ دُوْنِ اللّٰهِ اَنْدَادًا يُّحِبُّوْنَهُمْ كَحُبِّ اللّٰهِ ۗ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اَشَدُّ حُبًّا لِّلّٰهِ ۙوَلَوْ يَرَى الَّذِيْنَ ظَلَمُوْٓا اِذْ يَرَوْنَ الْعَذَابَۙ اَنَّ الْقُوَّةَ لِلّٰهِ جَمِيْعًا ۙوَّاَنَّ اللّٰهَ شَدِيْدُ الْعَذَابِ
Dan di antara manusia ada orang yang menyembah tuhan selain Allah sebagai tandingan, yang mereka cintai seperti mencintai Allah. Adapun orang-orang yang beriman sangat besar cintanya kepada Allah. Sekiranya orang-orang yang berbuat zalim itu melihat, ketika mereka melihat azab (pada hari Kiamat), bahwa kekuatan itu semuanya milik Allah dan bahwa Allah sangat berat azab-Nya (niscaya mereka menyesal).

(QS. Al-Baqarah ayat 165)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement