Kamis 30 May 2024 00:05 WIB

Polda Jabar Gelar Pra-Rekonstruksi Kasus Vina Cirebon, Cek Lokasi Pembunuhan

Ada enam titik lokasi yang dilakukan pengecekan oleh polisi

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Arie Lukihardianti
Tim kuasa hukum Pegi Setiawan mengaku tidak diberi tahu oleh polisi mengenai kegiatan pra rekonstruksi yang digelar malam ini di sejumlah lokasi di Cirebon, Rabu (29/5/2024).
Foto: Dok Republika
Tim kuasa hukum Pegi Setiawan mengaku tidak diberi tahu oleh polisi mengenai kegiatan pra rekonstruksi yang digelar malam ini di sejumlah lokasi di Cirebon, Rabu (29/5/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON----Aparat kepolisian dari Polda Jabar menggelar pra-rekonstruksi kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon, Rabu (29/5/2024) malam. Dalam kegiatan itu, polisi mengecek sejumlah lokasi yang menjadi TKP pembunuhan dua remaja tersebut pada 27 Agustus 2016 silam.

Ada enam titik lokasi yang dilakukan pengecekan oleh polisi. Lokasi pertama adalah warung nasi di Jalan Saladara, Kelurahan Karyamulya, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon.

Baca Juga

Lokasi kedua, cucian motor dan mobil di Jalan Saladara, Kelurahan Karyamulya, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon. Lokasi ketiga, tempat nongkrong di Jalan Saladara, Kelurahan Karyamulya, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon.

Selanjutnya, lokasi keempat adalah lokasi penganiayaan dan pembunuhan terhadap Vina dan Eky di Jalan Saladara, Kelurahan Karyamulya, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon. Lokasi kelima, warung sekitar lokasi di Jalan Saladara, Kelurahan Karyamulya, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon. Lokasi keenam, fly over Talun (perbatasan Kabupaten Cirebon dan Kota Cirebon).

Dalam pra rekonstruksi tersebut, polisi tidak terlihat membawa Pegi Setiawan, yang sebelumnya telah mereka tetapkan sebagai tersangka dalam kasus tersebut. Meski demikian, terdapat seseorang di dalam mobil yang menunjukkan lokasi-lokasi itu. Namun, tidak diketahui siapa orang di dalam mobil tersebut.

Hingga kini, belum ada pernyataan dari polisi mengenai kegiatan pra rekonstruksi tersebut. Sementara itu, kegiatan tersebut mengundang perhatian dan rasa penasaran warga. Mereka pun terlihat memadati lokasi. 

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
مَثَلُ الْجَنَّةِ الَّتِيْ وُعِدَ الْمُتَّقُوْنَ ۗفِيْهَآ اَنْهٰرٌ مِّنْ مَّاۤءٍ غَيْرِ اٰسِنٍۚ وَاَنْهٰرٌ مِّنْ لَّبَنٍ لَّمْ يَتَغَيَّرْ طَعْمُهٗ ۚوَاَنْهٰرٌ مِّنْ خَمْرٍ لَّذَّةٍ لِّلشّٰرِبِيْنَ ەۚ وَاَنْهٰرٌ مِّنْ عَسَلٍ مُّصَفًّى ۗوَلَهُمْ فِيْهَا مِنْ كُلِّ الثَّمَرٰتِ وَمَغْفِرَةٌ مِّنْ رَّبِّهِمْ ۗ كَمَنْ هُوَ خَالِدٌ فِى النَّارِ وَسُقُوْا مَاۤءً حَمِيْمًا فَقَطَّعَ اَمْعَاۤءَهُمْ
Perumpamaan taman surga yang dijanjikan kepada orang-orang yang bertakwa; di sana ada sungai-sungai yang airnya tidak payau, dan sungai-sungai air susu yang tidak berubah rasanya, dan sungai-sungai khamar (anggur yang tidak memabukkan) yang lezat rasanya bagi peminumnya dan sungai-sungai madu yang murni. Di dalamnya mereka memperoleh segala macam buah-buahan dan ampunan dari Tuhan mereka. Samakah mereka dengan orang yang kekal dalam neraka, dan diberi minuman dengan air yang mendidih sehingga ususnya terpotong-potong?

(QS. Muhammad ayat 15)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement