REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Pelatih Timnas U-22 Malaysia, Ong Kim Swee, disebut-sebut sedang menghidupkan reputasinya untuk menjadi 'Jose Mourinho Asia Tenggara'. Itu lantaran taktik efisiensinya telah membawa Malaysia lolos ke semifinal sepak bola SEA Games 2017.
Situs New Straits Times dalam tulisannya berjudul 'Kim Swee living up to 'Mourinho of Southeast Asia' reputation', menulis Kim Swee sekarang ingin mengubah timnas Malaysia dari bermain sekadar efisien menjadi super-efisien. Skuad Ong Kim Swee pun diyakini memiliki 'darah' juara untuk dapat memenangkan medali emas SEA Games sejak mereka terakhir kali menjuarainya pada 2011.
''Seperti Mourinho, pelatih Malaysia ini yakin bahwa sepak bola adalah tentang memenangkan pertandingan,'' tulis laporan tersebut. ''Tidak peduli apakah tidak mendominasi permainan atau bermain buruk, yang penting meraih tiga poin atau memenangkan gelar.''
Malaysia lolos ke semifinal dengan menjadi juara Grup A usai memenangkan seluruh pertandingan. Malaysia mencetak 10 gol dan kebobolan 4 gol.
Mereka bermain brilian saat menaklukkan Singapura (2-1) dan Myanmar. Tapi, Malaysia kehilangan warna permainan saat menundukkan Brunei (2-1) dan Laos (3-1).
''Tapi, penampilan tidak mengesankan ketika memenangkan beberapa pertandingan itu tidak membuat Kim Swee merasa khawatir,'' tulisnya. ''Kim Swee tetap yakin bahwa dia akhirnya akan menemukan komposisi terbaik untuk partai final setelah merotasi 20 pemain selama babak penyisihan grup.''