Rabu 05 Jun 2024 06:17 WIB

Hari Kedua Indonesia Open: Berharap Wakil Merah-Putih tak Tersandung

Anthony Sinisuka Ginting langsung tersingkir pada babak pertama Indonesia Open 2024.

Red: Israr Itah
Anthony Sinisuka Ginting menghadapi Kenta Nishimoto pada babak pertama Indonesia Open 2024. Ginting tersingkir setelah kalah 21-17, 11-21, dan 8-21.
Foto: AP Photo/Tatan Syuflana
Anthony Sinisuka Ginting menghadapi Kenta Nishimoto pada babak pertama Indonesia Open 2024. Ginting tersingkir setelah kalah 21-17, 11-21, dan 8-21.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Turnamen bulu tangkis Indonesia Open 2024 yang memasuki hari kedua pada Rabu (5/6/2024), masih memanggungkan babak pertama alias 32 besar. Pecinta bulu tangkis yang akan hadir di Istora Senayan, Jakarta, serta badminton lovers di seluruh Indonesia berharap wakil-wakil Indonesia terus melaju dan terhindar dari hasil negatif seperti hari pertama.

Dari nomor tunggal putra, Jonathan Christie akan berhadapan dengan Jun Hao Leong. Jojo, sapaannya, diharapkan bisa melewati adangan pertama ini karena hanya tinggal dia satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa di nomor tunggal putra.

Baca Juga

Pada hari pertama, Selasa (4/6/2024), dua tunggal putra Indonesia langsung tersingkir. Anthony Sinisuka Ginting kalah 21-17, 11-21, dan 8-21 dari Kenta Nishimoto. Sementara Chico Aura Dwi Wardoyo harus mengakui ketangguhan wakil Thailand Kantaphon Wangcharoen 16-21 dan 9-21.

Di tunggal putri, tak ada wakil Indonesia yang berlaga pada hari ini. Kemarin, Gregoria Mariska Tunjung sudah memastikan lolos ke babak 16 besar setelah mengalahkan juniornya Putri Kusuma Wardani 21-14 dan 21-17. Adapun Ester Nurumi Tri Wardoto menang 21-17 dan 21-16 atas pebulu tangkis Jepang Nozomi Okuhara,

Pada nomor ganda putra, tiga pasang pebulu tangkis Indonesia, yakni Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan berlaga pada hari ini. Mereka akan mencoba menyusul rekan-rekannya yang sudah lebih dulu lolos.

Sehari sebelumnya, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani menjalani pertarungan super sengit tiga gim melawan kompatriotnya Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan sebelum menang 24-26, 24-22, dan 26-24.

Pada nomor ganda putri, tinggal Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi yang akan bertanding di Istora hari ini Keduanya berusaha mengikuti jejak seniornya Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang menang 21-17, 16-21, dan 21-14 atas Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai pada Selasa.

Sedangkan untuk nomor ganda campuran, terdapat dua pasangan Indonesia yakni Lisa Ayu Kusumawati/Rehan Naufal Kusharjanto dan Pitha Haningtyas Mentari/Rinov Rivaldy. Kedua pasangan ini akan berusaha menemani rekan mereka yang sudah lebih dulu lolos, yakni Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang menang 21-19 dan 21-19 atas Ye Hong Weu/Lee Chia Hsin, serta Adnan Maulana/Nita Violina Marwah yang menaklukkan Jan Colin Voelker/Isabel Lohau menang 21-11 dan 21-19.

Gagal atasi tekanan

Anthony Sinisuka Ginting mendapatkan hasil yang tidak diharapkan olehnya maupun badminton lovers Indonesia. Ia harus mengakui keunggulan Kenta Nishimoto dalam pertarungan tiga gim pada hari 21-17, 11-21, dan 8-21 pada hari pembuka Indonesia Open 2024.

Pemain ranking...

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement