Rabu 05 Jun 2024 15:42 WIB

Indonesia Sambut Kedatangan Paus Fransiskus, PSSI Pindahkan Laga Timnas ke Surabaya

Erick meminta pemindahan ini tak menjadi polemik karena Sri Paus adalah tamu negara.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Ketua Umum PSSI Erick Thohir meninjau Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Rabu (5/6/2024).
Foto: Republika/Thoudy Badai
Ketua Umum PSSI Erick Thohir meninjau Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Rabu (5/6/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan laga FIFA matchday timnas Indonesia pada September 2024 yang sebelumnya dijadwalkan berlangsung di Jakarta akan dipindahkan ke Surabaya, Jawa Timur.

"Kita tidak main di GBK (Stadion Utama Gelora Bung Karno) karena ada kedatangan tamu negara Sri Paus," ujar Erick kepada awak media usai memantau kondisi lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno di Jakarta, Rabu (5/6/2024).

Baca Juga

Paus Fransiskus dijadwalkan mengunjungi Indonesia pada 3 September 2024. Pemerintah melakukan berbagai persiapan untuk mendukung agenda kunjungan pemimpin tertinggi umat Katolik itu.

Untuk mendukung kunjungan tamu penting negara itu, kata Erick, pertandingan timnas Indonesia yang dijadwalkan pada September akan dipindahkan ke Surabaya.