Jumat 12 Feb 2016 07:00 WIB

Misteri Terowongan Belanda di Masjid Istiqlal

Masjid Istiqlal
Masjid Istiqlal

REPUBLIKA.CO.ID, Oleh: Alwi Shahab

Di daerah Pintu Air, sekarang telah berdiri dengan megah Masjid Istiqlal. Masjid yang terbesar di Asia Tenggara ini dibangun di atas Gedung Tanah, tapi orang Betawi menyebutnya Gedung Tane.

Awalnya, sebuah taman indah tempat rekreasi dan mejeng para gadis tempo doeloe. Namanya Wilhelmina Park (Ratu Kerajaan Belanda) dari Dinasti Oranye.

Ratu Wilhelmina lahir pada 31 Agustus 1898. Untuk memperingati hari kelahirannya, tiap tahun diadakan pesta besar-besaran, termasuk mengadakan Pasar Gambir. Kemudian, oleh Gubernur Ali Sadikin diselenggarakan Jakarta Fair (Pekan Raya Jakarta) untuk memperingati ulang tahun Jakarta.

Disebut Gedung Tane, gara-gara di bawah tanah dibangun "gedung" yang dipercayai sebagai bungker lengkap dengan terowongannya. Konon, terowongan ini yang dikabarkan tembus sampai Pasar Ikan digunakan untuk kepentingan militer.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement