Selasa 29 Mar 2016 07:00 WIB

Pudarnya Pesona Pelabuhan Sunda Kelapa

Pelabuhan lama Sunda Kalapa 1860-an.
Foto: Batavia.
Pelabuhan lama Sunda Kalapa 1860-an.

REPUBLIKA.CO.ID, Oleh: Alwi Shahab

Foto yang diabadikan dua fotografer Woodbury & Page pada 1860-an memperlihatkan pelabuhan lama Sunda Kelapa, Jakarta Utara. Pelabuhan Sunda Kelapa itu terlihat dengan latar belakang gedung-gedung yang masih tampak kokoh.

Tergambar sejumlah tongkang merapat di tepi Sungai Ciliwung setelah membawa penumpang dari luar negeri menuju Kota Batavia. Mereka dibawa dengan tongkang setelah melakukan perjalanan yang lama akibat muara pelabuhan Sunda Kelapa tidak dapat lagi didarati karena berlumpur.

Di depannya, terlihat bangunan beratap seng tempat pemeriksaan bea cukai setelah penumpang diturunkan. Para penumpang itu kemudian beristirahat di gedung yang berada di depannya.

Di sini, mereka dapat bermalam untuk keesokan harinya meneruskan perjalanan ke pusat kota.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement