Rabu 12 Jun 2024 10:16 WIB

Erick Thohir Berterima Kasih ke Fans Timnas, Cetak Rekor Penonton Tertinggi Vs Filipina

Laga Indonesia Vs Filipina mencatatkan rekor penonton terbanyak laga kualifikasi.

Red: Israr Itah
Ketua PSSI Erick Thohir mengapresiasi pendukung timnas Indonesia yang datang menghadiri laga Indonesia vs Filipian di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024) malam.
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Ketua PSSI Erick Thohir mengapresiasi pendukung timnas Indonesia yang datang menghadiri laga Indonesia vs Filipian di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024) malam.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas Indonesia mencetak sejarah lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Kepastian ini didapatkan setelah Indonesia mengalahkan Filipina 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada Selasa (11/6/2024) malam.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang mendampingi Presiden Joko Widodo menyaksikan langsung aksi tim Garuda di SUGBK berterima kasih kepada pemain, jajaran staf pelatih, dan masyarakat Indonesia yang turut berdoa untuk memajukan sepak bola nasional di kancah dunia.

Baca Juga

"Ini merupakan batu loncatan bagi prestasi timnas Indonesia, ini berkat doa dan dukungan seluruh pecinta sepak bola indonesia serta ridho dari Allah SWT," kata Erick.

Presiden Jokowi pun tak ketinggalan membuat vlog singkat. Ia merayakan kemenangan Indonesia dan merekam padatnya SUGBK oleh puluhan ribu pendukung timnas Indonesia.