Rabu 12 Jun 2024 23:15 WIB

Alcaraz dan Nadal Masuk ke Dalam Tim Tenis Spanyol untuk Olimpiade Paris

Ini jadi momen membanggakan bagi Nadal.

Red: Gilang Akbar Prambadi
Petenis Spanyol Rafael Nadal.
Foto: EPA-EFE/JUANJO MARTIN
Petenis Spanyol Rafael Nadal.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Juara French Open Carlos Alcaraz dan Rafael Nadal masuk dalam tim Spanyol untuk Olimpiade 2024, federasi tenis Spanyol (RFET) mengumumkan pada Rabu (12/6/2024).

Petenis nomor dua dunia Alcaraz akhir pekan lalu memenangi gelar Roland Garros pertamanya di lapangan tanah liat di Paris, tempat turnamen Olimpiade akan berlangsung pada 27 Juli hingga 4 Agustus 2024.

Baca Juga

Nadal telah memiliki 22 kemenangan Grand Slam, termasuk rekor 14 gelar French Open. Namun, ia baru kembali berkompetisi pada April lalu setelah absen selama 16 bulan karena cedera dan saat ini berada di peringkat 264 dunia.

Selain turun di nomor tunggal, Alcaraz (21) dan Nadal (38) juga dapat ambil bagian di nomor ganda Olimpiade.