Ahad 16 Jun 2024 17:47 WIB

Gubernur Sugianto Bagikan 6.000 Paket Sembako untuk ASN Kalteng

Pasar Murah ini merupakan kegiatan berbagi menjelang Hari Raya Iduladha 1445 H.

Red: Lida Puspaningtyas
Gubernur Sugianto Sabran
Foto: Dokumen
Gubernur Sugianto Sabran

REPUBLIKA.CO.ID PANGKALAN BUN -- Menyambut Hari Raya Iduladha 1445 H, Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran buka Pasar Murah bagi ASN Pemkab Kotawaringin Barat Gol II, Gol I, dan Tenaga Kontrak Daerah, Mahasiswa, Organisasi Masyarakat dan Masyarakat setempat, di Masjid Agung Riyadlush Shalihin, Kelurahan Sidorejo, Kabupaten Kotawaringin Barat, Ahad (16/6/2024). 

Dalam sambutannya Gubernur mengatakan kegiatan Pasar Murah ini juga dirangkaikan dengan penyerahan hewan qurban, yang dilaksanakan di 14 Kabupaten/Kota se-Kalteng secara serentak. 

Baca Juga

"Kegiatan ini adalah upaya untuk menekan angka inflasi, khususnya menjelang Hari Raya Iduadha 1445 H. Tahun ini total hewan qurban yang disalurkan ke 14 Kabupaten/Kota adalah 1000 ekor sapi,” ujarnya.

Ketika membuka kegiatan yang sama di Kecamatan Kotawaringin Lama, Gubernur juga mengungkapkan, saat ini Pemprov Kalteng fokus dalam menjalankan program pembangunan infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan. 

"Dengan dibangunnya Rumah Sakit Provinsi di Hanau, harapannya masyarakat Kobar tidak usah jauh-jauh berobat, dan bisa mendapatkan pelayanan terbaik," imbuhnya. 

Ia juga menambahkan, untuk meningkatkan SDM di Kalteng, Pemprov juga akan membangun universitas yang fasilitasnya lengkap seperti di Pulau Jawa. 

"Jadi nanti anak-anak Kalteng yang mau kuliah tidak perlu lagi kuliah di luar," pungkasnya. 

Gubernur menambahkan, kegiatan Pasar Murah ini merupakan kegiatan berbagi menjelang Hari Raya Iduladha 1445 H.

”Anggaran kita tahun ini meningkat dengan signifikan, diperkirakan menyentuh angka 10 T pada saat anggaran perubahan nanti. Untuk itu sangat logis jika 7 sampai 8 persen kita berbagi dalam bentuk Program Pasar Murah. Saya berharap Bupati bisa melaksanakan hal yang sama agar beban masyarakat berkurang,” imbuhnya. 

Pada kesempatan itu, Gubernur secara virtual menyempatkan menyapa Wakil Gubernur Kalteng H Edy Pratowo yang sedang membuka Pasar Murah di Kabupaten Kapuas. 

Pada Pasar Murah di Masjid Agung Riyadlush Shalihin ini, tersedia 6000 paket sembako yang berisikan beras 10 Kg dan minyak goreng 900 ML senilai Rp192.500, kemudian disubsidi oleh Pemprov Kalteng sebesar Rp172.500 dan disubsidi lagi Rp20.000 oleh Ketua DAD Kalteng Agustiar Sabran dan Komisaris Utama Bank Kalteng Rahmat Hidayat, sehingga paket sembako tersebut gratis untuk masyarakat.

Selain di Kelurahan Sidorejo, kegiatan serupa juga dilaksanakan di Kelurahan Kotawaringin Hulu (3000 paket); Desa Kinjil (3000 paket); dan Despot (2000 paket). Nampak hadir Sekda Kabupaten Kotawaringin Barat Rody Iskandar, dan Kepala Perangkat Daerah Lingkup Prov Kalteng. 

photo
Gubernur Sugianto bagikan 6.000 paket sembako untuk ASN Kalteng. - (Pemprov Kalteng)

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement