Kamis 20 Jun 2024 17:10 WIB

Gugatan Nasab Habib, Rhoma Irama VS Bahar Smith, dan Sikap Petinggi NU

Rhoma Irama meragukan keabsahan nasab para habib

Rep: Fuji E Permana / Red: Nashih Nashrullah
Rhoma Irama meragukan keabsahan nasab para habib. Rhoma Irama meragukan keabsahan nasab para habib
Foto: Republika/Umi Nur Fadhilah
Rhoma Irama meragukan keabsahan nasab para habib. Rhoma Irama meragukan keabsahan nasab para habib

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA- Polemik nasab Ba Alawi yang menjadi muara nasab para Habaib di Indonesia kembali menjadi perbincangan di jagad maya.

Teranyar, perseteruan menguat antara legenda dangdut Indonesia, H Rhoma Irama, dengan Habib Bahar bin Smith.

Baca Juga

Sang Raja Dangdut itu, Rhoma akhirnya bersuara dengan meragukan garis keturunan itu. Dia juga tidak sependapat jika Wali Songo yang menyebarkan Islam di Indonesia adalah dari kelompok habaib yang asalnya dari Yaman.

"Saya harus mengatakan ini, yang direkomendasikan mayoritas bangsa-bangsa di dunia seperti itu kan. Kemudian saya katakan tadi dalam konteks nasionalisme ini pun ada satu kekhawatiran khususnya yang muncul dari kelompok zuriah Wali Songo," kata Rhoma dalam siniar dengan KH Anas Kurdi dikutip Republika.co.id di Jakarta, Kamis (20/6/2024).