REPUBLIKA.CO.ID,SOLO–50 Jamaah haji yang berangkat dari Embarkasi Solo Wafat. Kebanyakan jamaah tersebut wafat di tanah suci Makkah.
Kabag Humas PPIH Embarkasi haji Gentur Rachma Indriadi mengatakan jamaah yang wafat tersebut 44 diantaranya berasal dari daerah Jawa Tengah. Sedangkan 6 lainnya dari Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
"Untuk yg wafat sejumlah 50 jamaah dengan rincian 2 di Madinah dan 48 di Makkah," kata Gentur, Jumat (28/6/2024).
Selain itu, untuk jamaah yang sakit totalnya ada 26. Dimana 21 Jamaah sakit di tanah suci sedangkan 5 lainnya di Embarkasi Solo.
"Yang sakit di Embarkasi sebanyak 5 jamaah, dirawat di RSUP Solo berasal dari Banyumas dan Kebumen," katanya.
Selain itu, Gentur juga mengatakan hingga kini jamaah haji Embarkasi Solo yang sudah kembali ke tanah air sebanyak 20 kloter, berjumlah 7.181 jamaah. Sedangkan untuk rencana jadwal kepulangan jamaah haji pada Jumat tanggal 28 Juni 2024 ada 2 kloter. Dimana kloter 20 berasal dari kabupaten Banyumas serta Cilacap dan kloter 21 berasal dari kabupaten Banyumas dan Magelang