Selasa 09 Jul 2024 14:27 WIB

Rumah Zakat dan Rohis Artajasa Lakukan Penyaluran Dana Banjir di Tanah Datar

Sebanyak 40 orang kepala keluarga menjadi target kali ini.

Rumah Zakat dan Rohis Artajasa melakukan penyaluran dana banjir di daerah Tanah Datar, tepatnya di Parambahan dan Jao, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat.
Foto: Rumah Zakat
Rumah Zakat dan Rohis Artajasa melakukan penyaluran dana banjir di daerah Tanah Datar, tepatnya di Parambahan dan Jao, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, BATU SANGKAR -- Rumah Zakat dan Rohis Artajasa melakukan penyaluran dana banjir di daerah Tanah Datar, tepatnya di Parambahan dan Jao, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat.

Sebanyak 40 orang kepala keluarga menjadi target kali ini. Alhamdulillah, ucap syukur terlontar saat penyaluran berlangsung.

Baca Juga

"Mewakili warga Parambahan, saya mengucapkan terima kasih banyak karena sudah dibantu. Insya Allah bantuan ini bermanfaat dan tepat sasaran," ucap Irdawati selaku salah satu penerima bantuan.

"Alhamdulillah bantuan yang kami salurkan langsung diterima oleh ahli waris dari korban jiwa maupun yang terdampak secara materil maupun ahli waris dari korban jiwa. Semoga bisa dimanfaatkan sebaik mungkin untuk mencukupi kebutuhan," kata Edo, perwakilan Rumah Zakat Sumatera Barat.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement