Ahad 14 Jul 2024 13:58 WIB

Bandung Menggigil di Puncak Kemarau, Suhu 16 Derajat

Suhu dingin di Bandung akan berlangsung hingga Agustus.

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Karta Raharja Ucu
Warga mengunjungi Masjid Raya Al Jabbar (MRAJ) di Gedebage, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (28/9/2023). Masjid Raya Al Jabbar yang diresmikan pada akhir tahun 2022 dan direkomendasikan sebagai masjid terindah terbaik tahun 2023 tersebut ramai dikunjungi wisatawan saat liburan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Foto: ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA
Warga mengunjungi Masjid Raya Al Jabbar (MRAJ) di Gedebage, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (28/9/2023). Masjid Raya Al Jabbar yang diresmikan pada akhir tahun 2022 dan direkomendasikan sebagai masjid terindah terbaik tahun 2023 tersebut ramai dikunjungi wisatawan saat liburan Maulid Nabi Muhammad SAW.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Kota Bandung dan sekitarnya menggigil pada puncak musim kemarau 2024. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Bandung mencatat suhu dingin di wilayah Bandung Raya mencapai 16 derajat celcius pada Ahad (14/7/2024) dini hari.

Menurut Kepala BMKG Bandung Teguh Rahayu, fenomena suhu dingin merupakan kondisi umum saat puncak kemarau periode Juli hingga Agustus. "Suhu udara dingin belakangan ini fenomena alamiah yang umum terjadi ketika masa puncak kemarau pada Juli-Agustus," ucap Teguh Rahayu, Ahad (14/7/2024).

Ia mengatakan BMKG Bandung mencatat kondisi suhu dingin di Bandung raya mulai dari awal Juli hingga pertengahan Juli saat ini. Pada 1 Juli suhu dingin mencapai 20,6 derajat celcius, tanggal 2 Juli 20,2 derajat celcius, 3 Juli 20,6 derajat celcius, 4 Juli 21 derajat celcius.

Pada 5 Juli 20,6 derajat celcius, 6 Juli 20,8 derajat celcius, 7 Juli 20,3 derajat celcius, 8 Juli 20,6 derajat celcius. Pada tanggal 9 Juli 20,0 derajat celcius, 10 Juli 20,8 derajat celcius, 11 Juli 19,6 derajat celcius, 12 Juli 18,0 derajat celcius, 13 Juli 17,2 derajat celcius, dan 14 Juli 16,6 derajat celcius.