Jumat 19 Jul 2024 15:12 WIB

Dua Kelompok Remaja Diduga Tawuran di Umbulharjo

Belum diketahui identitas kedua kelompok remaja yang berselisih tersebut.

Rep: Silvy Dian Setiawan/ Red: Fernan Rahadi
Ilustrasi Anak Sekolah Tawuran
Foto: Foto : MgRol_92
Ilustrasi Anak Sekolah Tawuran

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA — Dua kelompok remaja diduga melakukan tawuran di kawasan Umbulharjo, Kota Yogyakarta. Kejadian ini terjadi pada Kamis (18/7/2024), tepatnya di dekat perempatan SGM. 

Video kejadian tersebut pun viral di media sosial. “Terkait video viral mirip pelajar tawuran, itu benar tadi siang,” kata Kasi Humas Polresta Yogyakarta, AKP Sujarwo, Kamis (18/7/2024) malam. 

Berdasarkan keterangan saksi, kata Sujarwo, awalnya sekelompok remaja yang tengah duduk di pinggir jalan dilempari batu oleh kelompok pelaku. Kemudian, kelompok pelaku tersebut langsung lari meninggalkan lokasi. 

Begitu pun dengan kelompok remaja yang dilempari batu, turut meninggalkan lokasi. “Kejadian tersebut sangat singkat, dan dari kedua kelompok remaja tersebut langsung pergi meninggalkan TKP,” ucap Sujarwo. 

Dikarenakan kedua kelompok remaja tersebut langsung meninggalkan lokasi, petugas kepolisian tidak bisa mengamankan pelaku maupun meminta keterangan dari kelompok korban. 

“Sehingga pada saat petugas polisi dari Polsek Umbulharjo sampai di TKP, tidak menjumpai remaja berselisih tersebut,” jelasnya.

Hingga saat ini belum diketahui identitas kedua kelompok remaja yang berselisih tersebut. Sujarwo menyebut pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut.  

“Sampai saat ini petugas Polisi Umbulharjo masih lidik siapa remaja yang berselisih tersebut,” kata Sujarwo.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement