Jumat 19 Jul 2024 16:42 WIB

Belajar AI Universitas BSI! Mahasiswa Baru Siap Disulap Jadi Ahli Teknologi Masa Depan

Mahasiswa baru bakal digembleng dengan dasar-dasar AI dan aplikasi praktisnya.

Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) Kampus Dewi Sartika B siap mengubah pandangan itu dengan menggelar PPKM (Pelatihan Pakar Kreativitas Mahasiswa) bertema ‘Teknologi Inovasi dengan AI’ khusus untuk mahasiswa baru.
Foto: Universitas Bina Sarana Informatika
Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) Kampus Dewi Sartika B siap mengubah pandangan itu dengan menggelar PPKM (Pelatihan Pakar Kreativitas Mahasiswa) bertema ‘Teknologi Inovasi dengan AI’ khusus untuk mahasiswa baru.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Siapa bilang Artificial Intelligence (AI) hanya untuk para geek? Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) Kampus Dewi Sartika B siap mengubah pandangan itu dengan menggelar PPKM (Pelatihan Pakar Kreativitas Mahasiswa) bertema ‘Teknologi Inovasi dengan AI’ khusus untuk mahasiswa baru. Siap-siap, pada Sabtu (20/7/2024) mendatang, yang berlokasi di di Gedung Rektorat Universitas BSI, Jalan Kramat Raya Kwitang Senen No 98, Jakarta Pusat akan jadi saksi perubahan besar!

Di era yang serba digital ini, siapa sih yang nggak mau jago AI? Nah, Universitas BSI Kampus Dewi Sartika B nggak mau ketinggalan. Mereka berkomitmen membekali mahasiswa baru dengan pengetahuan dan keterampilan yang relevan, biar siap tempur di era digital. Bayangin, mahasiswa baru dari berbagai jurusan, gelombang 1-4, bakal dikumpulin buat dapet ilmu langsung dari pakarnya!

Baca Juga

PPKM kali ini nggak main-main. Mahasiswa baru bakal digembleng dengan dasar-dasar AI dan aplikasi praktisnya dalam kehidupan sehari-hari. Mulai dari cara kerja algoritma AI sampai gimana caranya bikin aplikasi AI yang keren. Semua bakal dikupas tuntas oleh seorang ahli teknologi AI dari kalangan akademisi. Siapa dia? Tunggu aja, dijamin nggak bakal kecewa!

“Kami ingin mahasiswa baru nggak cuma sekadar ngerti teori, tapi juga bisa langsung praktek. Jadi, mereka benar-benar siap bersaing di dunia kerja nanti,” ujar Susan Rachmawati, Staf Operasional Universitas BSI kampus Dewi Sartika B.

Bukan cuma ilmu, di PPKM ini juga bakal ada sesi seru-seruan, diskusi interaktif, dan pastinya kesempatan buat networking sama teman-teman dari berbagai jurusan. Jadi, selain dapet ilmu, mahasiswa juga bisa dapet teman baru dan pengalaman yang nggak bakal dilupain.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement