SUKABUMI—Seni pertunjukkan kabaret di Kota Sukabumi mampu menarik perhatian masyarakat. Kondisi tersebut tergambar dalam pertunjukkan seni kabaret bertajuk World of Fantasy Moana dan Frozen di Gedung Juang 45 Kota Sukabumi pada Ahad (21/7/2024) lalu.
Dalam momen itu tercatat sekitar 1.300 penonton yang hadir menonton pagelaran yang berlangsung selama empat sesi mulai pukul 10.00 WIB hingga malam hari. Untuk menyaksikan pertunjukkan tersebut warga harus membeli tiket yang disediakan oleh panitia.
‘’ Pagelaran ini sebuah hasil karya produksi dari seniman di Sukabumi dan talent berbakat melibat sekitar 120 orang,’’ ujar Produser pertunjukan World of Fantasy Moana dan Frozen, Rendy Irlian Kamase atau sering disapa Rio, kepada wartawan Senin (22/7/2024). Pementasan ini mencoba menghadirkan pengalaman baru pertunjukan.
Masyarakat terang Rio, familiar dengan film Frozen dan Moana dan pihaknya mencoba menunjukkan dalam seni pertunjukan di panggung. Ia mengatakan pertunjukkan ini juga sebagai ajang pembuktian Sukabumi mampu atau tidak dalam menggelar seni pertunjukkan yang memikat masyarakat.
Menurut Rio, persiapan pertunjukkan dilakukan selama tiga bulan dan dengan melakukan latihan setiap hari. Hasilnya tergambar dari respon pentonton yang hadir dalam momen tersebut.
‘’ Dari empat sesi pertunjukkan total ada 1.300 penonton,’’ ungkap Rio. Para penonton untuk semua umur dan rata-rata adalah anak sekolah.
Rio menuturkan,setiap sesi dalam pertunjukkan membawa dalam perjalanan luar biasa bersama Moana dan Frozen. Dengan tarian, musik, dan cerita yang akan memikat hati penonton.
Salah seorang penonton Novianti (28 tahun) mengatakan, pertunjukkan ini dinilai mampu memberikan hiburan bagi warga. ‘’ Anak-anak senang menonton dan antusias menyaksikannya,’’ jelasnya.n Riga Nurul Iman