Senin 29 Jul 2024 16:05 WIB

Pelaku Spesialis Bobol Alfamar Salatiga Hingga Yogya Ditangkap, Masuk Toko dari Eternit

Pelaku berulangkali membobol minimarket dan membawa kabur barang serta uang.

Rep: Muhammad Noor Alfian Choir/ Red: Karta Raharja Ucu
Pencurian/Maling (Ilustrasi)
Foto: pixabay
Pencurian/Maling (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SUKOHARJO -- Polres Sukoharjo berhasil mengamankan pelaku pembobolan Alfamart minimarket Alfamart Bulakrejo yang terletak di Jalan Wonogiri-Sukoharjo. Pelaku tersebut berinisial AZ warga Cepogo, Boyolali.

Kapolres Sukoharjo AKBP Sigit mengungkapkan kejadian bermula pada Ahad (16/7/2024). Di mana kepala toko mendapatkan kabar dari pekerjanya bahwa telah terjadi pencurian sekitar pukul 06.30 WIB.

"Setelah sampai di Alfamart Bulakrejo kemudian mereka masuk ke dalam toko Alfamart untuk melakukan pengecekan," kata Sigit, Senin (29/7/2024).

Setelah diperiksa, ternyata eternit toko sebelah timur sudah jebol. Sigit juga menjelaskan korban melihat rokok dari berbagai merek juga sudah hilang dari etalase.

"kemudian korban melakukan pengecekan lagi terhadap barang-barang yang lainnya dan mendapati bahwa satu buah HP merk Samsung yang berada di bawah meja kasir juga raib dan beberapa minuman juga hilang dari dalam ciller atau kulkas," katanya.

Pihaknya menjelaskan korban pun berusaha mencari di sekitar lokasi kejadian tetapi tak membuahkan hasil. Ia juga mencoba menghubungi atasannya tetapi belum mendapatkan respon.

"Akibat kejadian tersebut kemudian pun melaporkan ke Polsek Sukoharjo Kota guna proses penyelidikan lebih lanjut," katanya.

Sigit menjelaskan pelaku berhasil diamankan pada Kamis (4/7/2024) lalu. Ia juga mengatakan pelaku berulangkali melangsungkan pencurian di beberapa daerah.

"Selain di Sukoharjo, di Salatiga dua TKP dan di Gunung Kidul. Atas perbuatan tersebut, tersangka diduga melanggar tindak Pidana Pencurian dengan pemberatan sebagaimana dimaksud dalam pasal 363 KUH Pidana dengan ancaman hukuman 7 (tujuh) tahun penjara," katanya mengakhiri.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement