Jumat 02 Aug 2024 03:11 WIB

Gregoria Lewati Adangan Kim Ga-eun, Hadapi Intanon di Perempat Final Olimpiade

Gregoria Mariska satu-satunya wakil Indonesia tersisa di bulu tangkis Olimpiade.

Red: Israr Itah
Gregoria Mariska Tunjung
Foto: PBSI/Badmintonphoto/Mikael Ropars
Gregoria Mariska Tunjung

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gregoria Mariska Tunjung menjaga asa tipis Indonesia untuk membawa medali dari cabang olahraga bulu tangkis di Olimpiade Paris. Menjadi satu-satunya perwakilan yang tersisa, Gregoria harus memainkan pertandingan ketat rubber game untuk mengalahkan tunggal putri Korea Selatan Kim Ga-eun.

Gregoria membutuhkan waktu 55 menit untuk menang 21-4, 8-21, dan 23-21 pada babak 16 besar di Port de la Chapelle Arena, Paris, Prancis, Jumat (2/8/2024) dini hari WIB. Hasil ini mengantarkan Jorji, sapaannya, ke perempat final. Di sana, sudah menanti tunggal putri Thailand, Ratchanok Intanon, yang mendapatkan bye.

Baca Juga

Jorji tampaknya akan menang mudah saat ia dengan nyaman menuntaskan gim pertama dengan skor 21-4. Ia sempat mencatatkan 12 poin berturut-turut untuk menaklukkan lawannya hanya dalam waktu 11 menit.

Namun kondisi berbeda saat terjadi pertukaran tempat. Giliran Jorji yang banyak mati sendiri. Pemain asal Wonogiri ini akhirnya menyerah 8-21 dalam waktu 18 menit.