Ahad 04 Aug 2024 15:07 WIB

Alat Judi Pun Ditemukan di Lapas Saat Razia Dilakukan, Kok Bisa?

Dalam razia tersebut, petugas menemukan beberapa barang terlarang.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Mas Alamil Huda
Petugas gabungan menggelar razia di Lapas Kelas II B Indramayu, Jumat (17/3/2023) malam.
Foto: Dok Republika
Petugas gabungan menggelar razia di Lapas Kelas II B Indramayu, Jumat (17/3/2023) malam.

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) kelas IIB Indramayu melakukan razia gabungan di blok hunian warga binaan pemasyarakatan (WBP). Razia itu dilakukan bersama aparat penegak hukum (APH) lainnya, yakni TNI dan Polri.

Dalam razia tersebut, petugas menemukan beberapa barang terlarang. Di antaranya, handphone, listrik rakitan, alat judi dadu, serta benda berbahan logam dan kaca.

Baca Juga

‘’Benda-benda berbahan logam dan kaca, menjadi benda terlarang karena dikhawatirkan dibuat menjadi senjata tajam,’’ terang Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (Ka KPLP), Donny Yudha Pratama, kemarin.

Tak hanya itu, Donny mengungkapkan bahwa selain razia, dilakukan pula tes urine kepada 15 orang warga binaan yang dicurigai. Dalam razia tersebut, polisi tidak menemukan adanya narkoba maupun obat-obatan terlarang jenis apapun.

‘’Hanya ada obat anti nyamuk yang dikhawatirkan untuk percobaan bunuh diri,’’ ujar Donny.

Razia gabungan itu dilakukan dalam rangka Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN), serta mencegah gangguan kamtib di Lapas Kelas IIB Indramayu.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement