Ahad 04 Aug 2024 23:34 WIB

Profesi Psikolog Dinilai Butuhkan Instansi Formal untuk Pembina Teknis

Kementerian teknis terkait ranah psikologi juga melibatkan berbagai layanan.

Red: Muhammad Hafil
Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI) mengadakan Kongres Luar Biasa (KLB) HIMPSI 2024 di Tangerang, Banten pada tanggal 2 – 4 Agustus 2024.
Foto: Dok Republika
Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI) mengadakan Kongres Luar Biasa (KLB) HIMPSI 2024 di Tangerang, Banten pada tanggal 2 – 4 Agustus 2024.

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG – Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI) mengadakan Kongres Luar Biasa (KLB) HIMPSI 2024 di Tangerang, Banten pada 2 – 4 Agustus 2024. Kegiatan ini dihadiri oleh Pengurus Pusat HIMPSI, Majelis Psikologi Pusat dan Wilayah, 37 Pengurus HIMPSI Wilayah dan Pengurus 21 Asosiasi/ Ikatan HIMPSI yang semuanya merupakan perangkat organisasi HIMPSI.

Kegiatan KLB HIMPSI 2024 ini mengusung tema “Harmonisasi dan Inovasi Psikologi Indonesia: Menuju Layanan yang Berkualitas & Bermanfaat”.

Baca Juga

Hari pertama kegiatan KLB ini dibuka dengan Festival Karya Cipta Psikologi Indonesia (FKCPI) yang merupakan wadah showcase bagi para pencipta atau penemu produk inovasi dari alat psikologi seperti tes psikologi, modul psikologi. Terhitung terdapat 22 produk yang didaftarkan pada festival ini.

Semua produk tersebut dipresentasikan kepada audiens dan mendapatkan masukan untuk pengembangan dan penggunaan produk tersebut. FKCPI ini terselenggara dengan kerjasama antara HIMPSI dengan Konsorsium Psikologi Ilmiah Nusantara (KPIN).