Jumat 09 Aug 2024 05:05 WIB

Ridwan Kamil Sangat Mungkin Gandeng Kader PKS Ini Jadi Cawagub, Begini Analisis Pengamat

PKS mengaku sudah ada pembicaraan internal di DPP untuk bergabung dalam KIM.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Mas Alamil Huda
Ketua TKD Prabowo-Gibran Provinsi Jawa Barat, Ridwan Kamil saat mendampingi Prabowo Subianto menghadiri kampanye akbar di Subang, Jawa Barat, Sabtu (27/1/2024).
Foto:

PKS mengakui adanya peluang koalisi dengan partai-partai KIM membentuk KIM Plus di Pilgub Jakarta. Tapi PKS mensyaratkan kepada KIM supaya kader PKS wajib ikut Pilkada Jakarta sebagai cagub atau cawagub.

Peluang PKS gabung KIM terbuka saat ini. Apalagi kalau duet Anies Baswedan-Sohibul Iman batal terwujud akibat kekurangan kursi syarat pencalonan cagub-cawagub.

"Masih ada dua opsi yang tersedia, (yaitu) opsi pertama dan menjadi prioritas kami adalah memastikan pasangan AMAN berlayar. Opsi kedua, membuka opsi lain jika pasangan AMAN tidak bisa berlayar karena kekurangan kursi," kata Jubir PKS M Kholid pada Kamis (8/8/2024).

Kholid menyebut, DPP PKS sudah memutuskan kadernya wajib berkompetisi di Pilkada Jakarta sebagai cagub atau cawagub. Ini menyangkut status PKS sebagai partai pemenang pileg di Jakarta. PKS kini fokus memastikan pasangan AMAN dapat ikut Pilkada.