Ahad 11 Aug 2024 18:13 WIB

Politikus Golkar Sebut Bahlil akan Jabat Ketua Umum

Dalam pengunduran dirinya, Airlangga tidak menyebutkan pengganti dirinya.

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Indira Rezkisari
Bahlil Lahadalia.
Foto: Republika/M Fauzi Ridwan
Bahlil Lahadalia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Politikus Partai Golkar Andi Sinulingga mengungkap skenario internal partai Beringin setelah Airlangga Hartarto mengundurkan diri. Ia mengatakan Bahlil Lahadalia akan dipilih sebagai ketua umum menggantikan Airlangga Hartarto. Sementara Agus Gumiwang Kartasasmita, bakal mengisi pos sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum Partai Golkar.

“Munas ini, akan secepatnya. Bahlil (Lahadalia) akan menjadi ketua umum,” begitu kata Andi saat dihubungi Republika dari Jakarta, Ahad (11/8/2024). “Plt-nya, nanti Agus Gumiwang yang ditunjuk.”

Baca Juga

Airlangga Hartarto, Ahad (11/8/2024) resmi mengumumkan pengunduran dirinya sebagai Ketua Umum Partai Golkar. Pengunduran dirinya itu, kata dia, sudah resmi sejak Sabtu (10/8/2024) malam.

Dalam pengunduran dirinya itu, Airlangga tak menyebutkan nama-nama calon penggantinya sementara, atau Plt, pun juga elite partainya untuk posisi defenitif. Namun, Airlangga mengatakan, pengunduran dirinya tersebut, untuk memastikan soliditas partai. Pun sekaligus untuk membuat jalan mulus transisi pemerintahan. Airlangga, di pemerintahan saat ini adalah sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.