Selasa 13 Aug 2024 19:43 WIB

Berkah Agustusan Bagi Pengrajin Panjat Pinang yang Kebanjiran Pesanan

Saat ini, Romdoni sudah menyelesaikan 30 buah panjat pinang yang dipesan oleh warga.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Arie Lukihardianti
Pengrajin panjat pinang di Blok Toang, Desa Telukagung, Kecamatan/Kabupaten Indramayu, sedang membuat panjat pinang, Selasa (13/8/2024).
Foto: Dok Republika
Pengrajin panjat pinang di Blok Toang, Desa Telukagung, Kecamatan/Kabupaten Indramayu, sedang membuat panjat pinang, Selasa (13/8/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU--Peringatan hari ulang tahun (HUT) Kemerdekaan Indonesia  menjadi momen yang dinantikan para pengrajin panjat pinang. Karena di momen itulah, mereka kebanjiran pesanan. Hal itu tak lepas dari kebiasaan masyarakat yang menggelar berbagai lomba, terutama lomba panjat pinang, untuk memeriahkan hari kemerdekaan.

Banyaknya pesanan panjat pinang itu seperti yang dialami oleh Romdoni (34), pengrajin panjat pinang di Blok Toang, Desa Telukagung, Kecamatan/Kabupaten Indramayu. Romdoni mengatakan, pesanan panjat pinang sudah berdatangan sejak awal Agustus 2024. Biasanya, pesanan akan terus masuk sampai hari H atau 17 Agustus.

Baca Juga

‘’Ya Alhamdulillah, sudah banyak yang pesan,’’ ujar Romdoni, saat ditemui di lapak miliknya di Desa Telukagung, Selasa (13/8/2024).

Romdoni mengatakan, hingga saat ini, sudah menyelesaikan 30 buah panjat pinang yang dipesan oleh warga. Sebagian panjat pinang tersebut ada yang sudah diantarkan ke para pemesannya, dan adapula yang masih dititipkan padanya.