Rabu 14 Aug 2024 05:50 WIB

Heboh Cut Intan Nabila Dipukuli Suami, Benarkah Dibenarkan Islam?

Rasulullah tidak pernah memukul wanita dan pembantu.

Red: A.Syalaby Ichsan
Selebgram sekaligus mantan atlet anggar, Cut Intan Nabila.
Foto: Tangkapan layar Instagram
Selebgram sekaligus mantan atlet anggar, Cut Intan Nabila.

REPUBLIKA.CO.ID, Postingan Cut Intan Nabila di akun Instagramnya, yang memperlihatkan praktik kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) menarik perhatian di jagad maya. Selebgram yang juga mantan atlet anggar tersebut memperlihatkan rekaman CCTV  yang menunjukkan suaminya memukulnya tanpa henti.

Tidak ada yang bisa membenarkan perbuatan pemukulan tanpa henti tersebut. Terlebih, pelaku KDRT tersebut sudah digelandang kepolisian setempat. Meski demikian, ada yang mengaitkan pemukulan suami terhadap istri dengan justifikasi lewat ayat Alquran.  Ini antara lain kembali terhadap penafsiran surat An Nisa ayat 34. 

Baca Juga

وَاللَّاتِي تَخَافُونَ نُشُوزَهُنَّ فَعِظُوهُنَّ وَاهْجُرُوهُنَّ فِي الْمَضَاجِعِ وَاضْرِبُوهُنَّ

“Wanita-wanita yang kamu khawatirkan nusyuznya, maka nasehatilah mereka dan pisahkanlah mereka di tempat tidur mereka, dan pukullah mereka.”