Rabu 14 Aug 2024 07:40 WIB

Mengapa Malaysia tak Bisa Dapat Emas Olimpiade? Ini Kata Analis Negara Tetangga

Ada masalah sistemik yang tengah dihadapi oleh olahraga Malaysia.

Red: Teguh Firmansyah
Pebulu tangkis Malaysia Lee Zii Jia
Foto: AP/Dita Alangkara
Pebulu tangkis Malaysia Lee Zii Jia

REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Malaysia menjadi salah satu negara di Kawasan Asia Tenggara yang belum juga berhasil mendapatkan emas pada Olimpiade. Pencapaian terbaik Malaysia yakni di Olimpiade Rio pada 2016 dengan torehan empat perak dan satu perunggu.

Publik Malaysia pun ikut bertanya-tanya mengapa negara itu tak bisa meraih medali Emas? Padahal negara pesaing seperti Indonesia, Thailand, dan Filipin sudah merasakan manisnya emas Olimpiade.

Baca Juga

Beberapa pihak menyalahkan pemerintah atas kegagalan tersebut, tetapi sejumlah analis juga mempertanyakan asosiasi olahraga nasional masing-masing. Berbicara kepada radio BFM, Selasa pagi kemarin, editor Twentytwo13 Haresh Deol mempertanyakan mengapa tidak ada yang mengajukan pertanyaan sulit kepada asosiasi olahraga nasional.

“Para wali olahraga adalah asosiasi olahraga nasional, tetapi kami tidak mendengar adanya percakapan atau pengawasan publik tentang peran mereka,” katanya.