Jumat 16 Aug 2024 16:43 WIB

Elite Golkar: tak Masalah Jika Jokowi Gabung Golkar

Munaslub Partai Golkar akan dilakukan pada 20 Agustus 2024.

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Mas Alamil Huda
Relawan Golkar Jokowi (GoJo) (ilustrasi)
Foto: ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Relawan Golkar Jokowi (GoJo) (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — DPP Partai Golkar tak mempersoalkan wacana Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang akan bergabung dalam kepengurusan partai berlambang beringin tersebut. Ketua DPP Golkar Dave Laksono mengatakan, partainya adalah faksi politik terbuka. Kata dia, siapapun yang berwarga negara Indonesia, boleh bergabung dan menjadi pemimpin Partai Golkar, termasuk Jokowi.

“Golkar itu partai terbuka, siapapun kalau mau masuk silakan. Tidak ada larangan bagi siapapun setiap warga Indonesia masuk ke dalam partai,” begitu kata Dave di Kompleks MPR/DPR, di Jakarta, pada Jumat (16/8/2024).

Baca Juga

Kata dia, wacana di publik yang merecoki Jokowi bakal bergabung ke Partai Golkar, semestinya tak menjadi permasalahan yang serius. Sebab kata dia, pun Jokowi berhak untuk bergabung dengan partai manapun yang sesuai dengan visi-misi politiknya.

“Memang ada masalah dengan Jokowi? Tadi kan sudah saya bilang, siapapun boleh masuk ke Golkar,” begitu ujar Dave.