Sabtu 17 Aug 2024 10:53 WIB

Ini Daftar Pembawa Baki dan Pengerek Bendera di HUT RI di IKN, Ada yang Berjilbab?

Pelajar Kalimantan Timur terpilih sebagai pembawa baki bendera Sang Saka Merah Putih.

Anggota Paskibraka melakukan persiapan sebelum Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi dan Pengibaran Bendera Merah Putih di Lapangan Istana Negara Ibu Kota Nusantara, Penajam Passer Utara, Kalimantan Tengah, Sabtu (17/8/2024). Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi dan Pengibaran Bendera Merah Putih yang pertama kali diadakan di Lapangan Istana Negara Ibu Kota Nusantara akan dipimpin oleh Presiden Joko Widodo.
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Anggota Paskibraka melakukan persiapan sebelum Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi dan Pengibaran Bendera Merah Putih di Lapangan Istana Negara Ibu Kota Nusantara, Penajam Passer Utara, Kalimantan Tengah, Sabtu (17/8/2024). Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi dan Pengibaran Bendera Merah Putih yang pertama kali diadakan di Lapangan Istana Negara Ibu Kota Nusantara akan dipimpin oleh Presiden Joko Widodo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) mengumumkan sejumlah nama yang terpilih menjadi petugas pembawa baki dan pengibar bendera pada Upacara Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI yang digelar pertama kalinya di Halaman Istana Negara IKN Nusantara, Sabtu (17/8/2024). Pelajar asal Provinsi Kalimantan Timur terpilih sebagai pembawa baki bendera Sang Saka Merah Putih.

Selain di IKN, upacara juga akan diikuti secara hybrid dari Istana Merdeka, Jakarta, tepat pukul 11.00 WITA.

Baca Juga

Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tingkat Pusat telah siap mengukir sejarah baru sebagai pengibar Sang Merah Putih pertama di Ibu Kota baru, Nusantara.

Dikutip dari keterangan BPIP, Sabtu, dari 76 putera-puteri Indonesia terpilih, telah dibagi tugas dan peran dalam Tim Nusantara Baru (pagi) dan Tim Indonesia Maju (sore) dalam formasi 17, 8, dan 45.

Berikut sejumlah Paskibraka yang bertugas pada Upacara Detik-Detik Proklamasi (pagi) dan Upacara Penurunan Bendera (sore).

Formasi Pengibaran Sang Merah Putih 'Nusantara Baru'

1. Danpok 17: Andre RO Kabagaimu (P. Pegunungan)

Asal Sekolah: SMAN 1 Wamena

Putra Dari: Bpk. Yohanes Lusius G.B. Kabagaimu & Ibu Junita Roseline N.

2. Baki: Livenia Evelyn Kurniawan (Kalimantan Timur)

Asal Sekolah: SMA Katolik Santo Pransiskus

Putra Dari: Bpk. Eddy Kurniawan & Ibu Luana Kalma

3. Cad. Baki: Lutfiyah Naurasyifa Utoyo (Sulawesi Tenggara)

Asal Sekolah: SMAN 1 Kendari

Putra Dari: Bpk. Utoyo Harly & Ibu Ribka Diana Linsay Siwi

4. Danpok 8: Fifandra Ardiansyah Daud (Maluku Utara)

Asal Sekolah: SMAN 1 Halbar

Putra Dari: Bpk. Endro Sumarsono & Ibu Yulce Serang

5. Penggerek: Try Adyaksa S (Sulawesi Selatan)

Asal Sekolah: SMAN 1 Parepare

Putra Dari: Bpk. Suriyanto & Ibu Hasmawati

6. Pembentang: Akmal Faiz Ali Khadafi (Jawa Tengah)

Asal Sekolah: SMAN 4 Semarang

Putra Dari: Bpk. Subhan & Ibu Rikha Astriani

Formasi tim penurunan Sang Merah Putih 'Indonesia Maju'

“INDONESIA MAJU”

1. Danpok 17: AA Ngr Panji Darma Putra (Bali)

Asal Sekolah: SMAN 1 Singaraja

Putra Dari: Bpk. AA Ngurah Saraswata & Ibu Komang Goisi M.

1. Baki: Ni Komang Tri Setia (Bali)

Asal Sekolah: SMAN 1 Samarapura

Putra Dari: I Nyoman Subrata & Ibu Yovita Magdalen DAM

2. Cad. Baki: Kirana Asha widya Baskara (Banten)

Asal Sekolah: SMA Labschool Cirendeu

Putra Dari: Bpk. Rocky Panji Baskara & Ibu Ranggi Kanya Prameswari

3. Danpok 8: Joe Bayden Imanuel Kallem (Papua Tengah)

Asal Sekolah: SMA Kristen Anak Panah

Putra Dari: Bpk. Boythe Calvin Kallem & Ibu Karmila Wiai

4. Pengerek: Sunnu Wahyudi (Kalimantan Timur)

Asal Sekolah: SMKN 2 Sangatta Utara

Putra Dari: Bpk. Siswoyo & Ibu Sulistyowati

5. Pembentang: Abdul Zaky Hutera (DKI Jakarta)

Asal Sekolah: SMAN 67 Jakarta

Putra Dari: Bpk. Ismaidin & Ibu Nurevariani

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement