Senin 19 Aug 2024 12:13 WIB

Penjualan Online Marak, Tapi Toko Offline Eletronik Dinilai Masih Prospektif

Toko offline memiliki pengalaman melihat langsung elektronik yang hendak dibeli

General Manager Log In Megastore Ronald Santoso
Foto: Dok Republika
General Manager Log In Megastore Ronald Santoso

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG--Toko elektronik Log In Megastore kembali membuka cabang terbarunya di Bandung Raya. Kali ini, lokasi toko offline ke-9 di Jawa Barat (Jabar) tersebut berada di Cinunuk, Kabupaten Bandung.

Menurut General Manager Log In Megastore Ronald Santoso mengatakan, pembukaan toko offline terbarunya ini untuk mendekatkan diri pada konsumen. Rencananya, di akhir tahun ini mereka akan kembali membuka cabang terbarunya. Ia menilai, penjualan toko elektronik offline masih prospektif.

Baca Juga

"Kami ingin ada di berbagai sudut Bandung seperti di utara, selatan, timur, selain di pusat kota. Jadi mereka bisa datang dapat kelengkapan produk dan memilih sesuai kebutuhan," ujar Ronald usai peresmian toko, Ahad (18/8).

Ronald mengaku, tak khawatir meski banyak toko yang menjual barang elektronik secara online (daring). Karena, ia menilai pengalaman melihat dan memegang langsung barang elektronik yang hendak dibeli membuat banyak konsumen tetap memilih datang langsung ke toko offline. Keinginan ini pun yang coba dijembatani Log In Megastore dengan pembukaan toko yang baru.

Selain itu, kata dia, di toko konsumen bisa bertanya langsung dan melihat barang sesuai kebutuhan. Sehingga mereka bisa membeli barang dan mendapatkan barang sesuai kebutuhannya. Selama ini, pembelian alat elektronik rumah tangga pun tidak pernah surut. Semakin banyak masyarakat maka kebutuhan produk tersebut terus meningkat.

Walaupun, kata dia, di waktu tertentu sebuah barang alami kenaikan. Misalnya, saat cuaca panas maka penjualan air conditioner (AC) akan naik. Kemudian saat masuk masa Lebaran penjualan kulkas atau microwave yang akan naik. "Makanya akan tetap kami siapkan dan lengkapi semua kebutuhan masyarakat," katanya.

Untuk memperingati Hari Kemerdekaan, kata dia, banyak promo yang bisa dimanfaatkan masyarakat. Salah satunya adalah membeli peralatan elemen atau rumah tangga lainnya. Potongan harga tersebut, diberikan untuk banyak produk. Misalnya, kulkas dua pintu bisa dibeli dengan harga hanya Rp999 ribu. Kemudian ada televisi yang harganya Rp900 ribu.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement