Rabu 21 Aug 2024 13:30 WIB

Rendang Jadi Google Doodle Hari Ini

Bertema Celebrating Rendang, Google Doodle menampilkan berbagai rempah dan bumbu.

Red: Karta Raharja Ucu
Google Doodle Rendang.
Foto: Tangkapan Layar
Google Doodle Rendang.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Hari ini, Rabu (21/8/2024), Google Doodle menampilkan makanan khas Indonesia asal Sumatra Barat, yaitu rendang. Dalam halaman beranda mesin pencarian Google, tampak gambar rendang di bagian atas.

Bertema 'Celebrating Rendang', Google Doodle juga menampilkan berbagai rempah dan bumbu untuk mengolah rendang seperti bawang putih, jahe, serai, cabe, bunga lawang, hingga kelapa. Dalam penjelasannya Google menuliskan doodle ini merayakan rendang, semur khas Indonesia yang dibuat dengan santan.

"Rendang secara resmi diakui sebagai hidangan nasional Indonesia dan ditetapkan sebagai warisan budaya tak benda oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia," tulis Google.

Tanggal 21 Agustus dipilih merayakan rendang karena bertepatan dengan penghargaan yang diterima Gubernur Sumatera Barat dari Museum Rekor Indonesia atau MURI untuk acara memasak rendang daring terbesar sepanjang masa.