Sabtu 24 Aug 2024 20:14 WIB

Khasiat Istighfar dan Datangnya Rezeki

Nabi Muhammad SAW memberikan pesan tentang khasiat beristighfar.

Red: Muhammad Hafil
Tobat lebih dari sekadar mengucapkan lafaz istighfar.
Foto:

Orang yang memohon ampun juga diberi kelapangan atas semua kekhawatiran, kecemasan maupun keresahan yang dirasakan. Kelapangan yang dimaksud merujuk pada keselamatan.

Adapun rezeki Allah SWT yang diberikan kepada orang-orang yang meminta ampunan, adalah rezeki yang halal dan thayyib. Rezeki akan diberi kepada orang yang meminta ampunan kepada Allah dengan cara yang tidak disangka-sangka, yaitu tidak terpikirkan olehnya dan di saat-saat yang tidak diharapkan.

Disebutkan pula dalam Syarh Sunan Abi Daud, bahwa hadits tersebut bersumber dari firman Allah SWT berikut ini:

وَالَّذِيْنَ اِذَا فَعَلُوْا فَاحِشَةً اَوْ ظَلَمُوْٓا اَنْفُسَهُمْ ذَكَرُوا اللّٰهَ فَاسْتَغْفَرُوْا لِذُنُوْبِهِمْۗ وَمَنْ يَّغْفِرُ الذُّنُوْبَ اِلَّا اللّٰهُ ۗ وَلَمْ يُصِرُّوْا عَلٰى مَا فَعَلُوْا وَهُمْ يَعْلَمُوْنَ اُولٰۤىِٕكَ جَزَاۤؤُهُمْ مَّغْفِرَةٌ مِّنْ رَّبِّهِمْ وَجَنّٰتٌ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُ خٰلِدِيْنَ فِيْهَا ۗ وَنِعْمَ اَجْرُ الْعٰمِلِيْنَۗ