Selasa 27 Aug 2024 13:21 WIB

Mulai Hari Ini, KPU Majalengka Siap Terima Pendaftaran Paslon Pilkada

Partai politik pengusung harus mengirimkan surat pemberitahuan pendaftaran

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Arie Lukihardianti
Panitia melakukan gladi persiapan menyambut para calon gubernur Jawa Barat (Jabar) di KPU Jabar, Jalan Garut, Kota Bandung, Selasa (27/8/2024).
Foto: Edi Yusuf
Panitia melakukan gladi persiapan menyambut para calon gubernur Jawa Barat (Jabar) di KPU Jabar, Jalan Garut, Kota Bandung, Selasa (27/8/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, MAJALENGKA -- KPU Kabupaten Majalengka membuka pendaftaran pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati dalam Pilkada Majalengka 2024 Serentak mulai hari ini, Selasa (27/8/2024).

Koordinator Divisi (Kordiv) Teknis Penyelenggara KPU Kabupaten Majalengka, Andhi Insan Sidieq, menjelaskan, pendaftaran akan dibuka selama tiga hari hingga Kamis (29/8/2024). Adapun waktu pendaftaran dibuka mulai pukul 08.00 WIB – 16.00 WIB.

Baca Juga

‘’Itu untuk Selasa dan Rabu. Kalau untuk hari terakhir (Kamis), kami membuka pendaftaran mulai pukul 08.00 WIB – 23.59 WIB,’’ ujar Andhi, Selasa (27/8/2024).

Andhi mengatakan, sejauh ini pihaknya baru menerima satu surat pemberitahuan pendaftaran dari satu pasangan calon (Paslon). Yakni, pasangan Karna Sobahi dan Koko Suyoko yang diusung koalisi PDIP – PKS. “’Kalau sesuai surat yang kami terima, pasangan Karna – Koko akan mendaftar hari ini pada pukul 10.00 WIB,’’ kata Andhi.