Kamis 29 Aug 2024 19:56 WIB

Ingin Sholat Tahajud, Bolehkah Istri Menolak Ajakan Suami Berhubungan Intim? 

Dalam Islam, tahajud adalah sholat sunnah yang sangat dianjurkan.

Rep: Muhyiddin/ Red: Muhammad Hafil
Ingin Sholat Tahajud, Bolehkah Istri Menolak Ajakan Suami Berhubungan Intim? Foto: Ilustrasi Pernikahan
Foto:

Sekali lagi, kata Prof Quraish, shalat Tahajud bukan kewajiban, tetapi hanya sunnah. Dia pun menukil tulisan Muhammad al-Ghazali dalam kitabnya yang berjudul "Kayfa Nafham al-Islam" (Bagaimana Kita Memahami Islam) berikut: 

“Seandainya ada seseorang yang sepanjang malam memuji Allah, dan kemudian di pagi harinya ketika dia membuka usahanya dia merasa lesu dan malas, yang mengakibatkan dia mengabaikan usahanya, atau malas memasarkan dagangannya atau membersihkan (kios)-nya guna meningkatkan penghasilannya, maka sungguh dia telah berdosa kepada Allah.” 

Lebih lanjut, Prof Quraish menjelaskan, kehidupan rumah tangga yang harmonis didambakan oleh agama bagi pemeluknya. Karena itu, hubungan seks antara suami-istri adalah ibadah. "Masing-masing mendapat ganjaran dengan hubungan itu. Demikian penjelasan Nabi," jelas M Quraish dalam buku berjudul "M. Quraish Shihab Menjawab" halaman 29. 

Para sahabat yang mendengar Nabi SAW bersabda demikian terheran-heran, “Apakah salah seorang dari kami melampiaskan syahwatnya, lalu dia beroleh ganjaran?” Nabi SAW menampik keheranan mereka dengan bertanya, “Beritahulah aku, bagaimana seandainya dia melampiaskan syahwatnya pada yang haram, apakah dia berdosa? Maka, begitu pula, jika dia melampiaskannya pada yang halal, dia memeroleh ganjaran.”