Selasa 10 Sep 2024 14:07 WIB

Pengeluaran Kelas Menengah untuk Kebutuhan Iuran Meningkat dalam 5 Tahun Terakhir 

Pengeluaran terbesar kelas menengah adalah makanan dan perumahan.

Rep: Eva Rianti/ Red: Friska Yolandha
Pekerja melayani pembeli di salah satu gerai makanan, Mal Kota Kasablanka, Jakarta, Rabu (14/2/2024). Makanan adalah konsumsi terbesar kelas menengah.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Pekerja melayani pembeli di salah satu gerai makanan, Mal Kota Kasablanka, Jakarta, Rabu (14/2/2024). Makanan adalah konsumsi terbesar kelas menengah.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Data Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) menunjukkan pengeluaran kelas menengah untuk pos pajak atau iuran mengalami peningkatan dalam lima tahun terakhir. Mengutip data shifting prioritas pengeluaran kelas menengah Indonesia lima tahun terakhir (2019 vs 2024), jumlah pengeluaran untuk pajak/iuran pada 2019 sebesar 3,48 persen. Angka tersebut mengalami kenaikan 1,05 persen menjadi 4,53 persen pada 2024. 

Pos pengeluaran kelas menengah lainnya yang mengalami kenaikan yakni pendidikan sebesar 0,02 persen dari angka 3,64 persen pada 2019 menjadi 3,66 persen pada 2024. Lalu pengeluaran makanan, yang merupakan pos konsumsi terbesar, mengalami kenaikan pula yakni sebesar 0,62 persen dari 41,05 persen pada 2019 menjadi 41,67 persen pada 2024.  

Baca Juga

Kemudian pengeluaran untuk perumahan, yang merupakan pos konsumsi terbesar kedua, dari 27,80 persen pada 2019 naik 0,72 persen menjadi 28,52 persen pada 2024. Terjadi pula kenaikan pada pengeluaran keperluan pesta dari angka 2,81 persen pada 2019 naik 0,37 persen menjadi 3,18 persen pada 2024. Pos barang dan jasa lainnya juga tercatat naik sebesar 0,44 persen dari 6,04 persen pada 2019 menjadi 6,48 persen pada 2024. 

Sementara itu, pengeluaran-pengeluaran selain enam pos pengeluaran tersebut tercatat mengalami penurunan. Tercatat ada lima pengeluaran yang mengalami penurunan.